Batam Tuan Rumah Perayaan Hari Koperasi Nasional ke-77, Jokowi dan Prabowo Dijadwalkan Hadir

Batam Tuan Rumah Perayaan Hari Koperasi Nasional ke-77, Jokowi dan Prabowo Dijadwalkan Hadir

Ketua Pelaksana, Fandy Iood. (Foto: ist)

Batam, Batamnews - Kota Batam, Kepulauan Riau, dipilih sebagai tuan rumah perayaan Hari Koperasi Nasional (HARKOPNAS) yang ke-77 pada tanggal 12 hingga 14 Juli 2024. Acara ini akan menandai momen penting bagi Batam yang untuk pertama kalinya menggelar hajatan nasional ini dengan tema "NKRI dan Semangat Ekonomi Kerakyatan dalam Perkoperasian."

Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin), Prof. Dr. Nurdin Halid, telah mengeluarkan surat keputusan nomor B/14/DEKOPIN-L/V/2024 pada tanggal 29 Mei 2024 yang menetapkan Ir. Fandy Iood, ST, M. PWK., IPM, Ketua Dekopinda Batam, sebagai Ketua Pelaksana HARKOPNAS ke-77. 

Baca juga: Mantan Direktur Ifishdeco Tbk., Ineke Kartika Dewi Tersandung Kasus Penipuan dan Penggelapan Dana Investasi Tambang Nikel

Ketua Pelaksana, Fandy Iood, telah berkoordinasi dengan Gubernur Kepri dan Wali Kota Batam terkait rencana teknis perayaan HARKOPNAS 2024. Kedua kepala daerah tersebut memberikan sambutan positif dan dukungan penuh terhadap acara tersebut. 

Hendri Arluan, Kepala Dinas Koperasi UKM Batam, dan Riki Rionaldi, Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kepri, telah mulai bergerak cepat dengan mengadakan rapat koordinasi untuk pembentukan Panitia Daerah. Rapat ini dijadwalkan pada hari Rabu, 12 Juni 2024, pukul 09.00 di Gedung PLUT Golden Prawn Bengkong, Batam.

Fandy Iood mengapresiasi dukungan kedua kepala dinas dalam memastikan suksesnya penyelenggaraan HARKOPNAS ini, yang akan dihadiri oleh Presiden Jokowi dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Baca juga: INFOGRAFIS: Tinjau Pembangunan Hunian Baru Masyarakat Rempang, Deputi Kemenko Polhukam Optimis Rampung Sesuai Dengan Target

Fandy juga berharap bahwa acara ini akan menjadi momen harmonis bagi kedua kepala daerah, Gubernur dan Wali Kota Batam, untuk menunjukkan kapasitas Batam sebagai tuan rumah yang sukses. 

“Ini adalah kesempatan bagi Batam untuk menunjukkan kemampuan dan kesiapannya dalam menggelar event nasional yang besar dan penting,” tambahnya.

Perayaan HARKOPNAS ke-77 di Batam ini diharapkan dapat lebih mempromosikan gerakan koperasi sebagai pilar penting dalam perekonomian Indonesia, sesuai dengan semangat "Koperasi Maju, Indonesia Maju." 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews