Menikmati Jajanan Foodiestpi di Event Festival UMKM Cafe Alio Beach, Batam

Menikmati Jajanan Foodiestpi di Event Festival UMKM Cafe Alio Beach, Batam

Cafe Alio Beach di Batam kembali menggelar acara kuliner yang dinantikan banyak orang, kali ini dengan menikmati Jajanan Foodiestpi. (Foto: Aisyah/Batamnews)

Batam, Batamnews – Cafe Alio Beach di Batam kembali menggelar acara kuliner yang dinantikan banyak orang, kali ini dengan menikmati Jajanan Foodiestpi. Acara event ini di buka mulai dari tanggal 6 Juni 2024 sampai 9 Juni 2024. 

Acara ini berhasil menarik ratusan pengunjung yang antusias ingin mencicipi berbagai jajanan khas dari berbagai daerah di Indonesia.

Event ini menyajikan beragam hidangan yang dikurasi oleh tim Foodiestpi, sebuah komunitas kuliner. Pengunjung dapat menikmati berbagai jajanan tradisional seperti pempek, siomay, dan kue cubit , hingga inovasi kuliner modern seperti pizza rendang dan martabak green tea.

Selain menikmati makanan, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan, termasuk penampilan musik akustik yang menambah suasana santai di tepi pantai. 

Baca juga: Festival UMKM dan Kreativitas di Kafe Alio Beach Bengkong Laut Batam Pukau Pengunjung

"Jajanan di sini pada enak-enak, apalagi jajanan Foodiestpi. Saya suka karena variasinya banyak dan rasanya otentik," ujar Denis, salah satu pengunjung yang hadir di acara tersebut.

Event ini tidak hanya menawarkan pengalaman kuliner yang memuaskan, tetapi juga menjadi ajang berkumpul dan berbagi bagi komunitas pecinta makanan. Bagi yang belum sempat hadir, Cafe Alio Beach dan Foodiestpi berjanji akan menghadirkan lebih banyak acara seru dengan konsep kuliner yang menarik di waktu mendatang.

Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa sinergi antara Cafe Alio Beach dan Foodiestpi mampu menciptakan pengalaman yang berkesan dan membahagiakan bagi para pengunjung, sekaligus mempromosikan kekayaan kuliner Indonesia di Batam.

Penulis: Aisyah


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews