Oknum Pejabat Partai PSI Batam Diduga Terlibat Kasus Narkotika, Kapolresta Barelang: Masih Didalami

Oknum Pejabat Partai PSI Batam Diduga Terlibat Kasus Narkotika, Kapolresta Barelang: Masih Didalami

Pejabat Partai PSI Kota Batam yang diduga tersandung kasus narkotika di Batam. ( Foto: Istimewa)

Batam, Batamnews - Seorang oknum petinggi salah satu partai di Kota Batam dilaporkan ditangkap oleh personel Satuan Reserse Narkoba Polresta Barelang dalam kasus penyalahgunaan narkotika pada Selasa, 4 Juni 2024.

Informasi yang diperoleh menyebutkan bahwa petinggi partai tersebut adalah Ketua DPC Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Batam yang berinisial S.

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri N, menyatakan bahwa pihaknya masih terus mendalami kasus ini melalui Satres Narkoba Polresta Barelang. 

Baca juga: Satresnarkoba Polres Karimun dan Bea Cukai Ungkap Kasus Narkoba di Durai

"Masih kita dalami melalui Satresnarkoba. Saat ini saya belum bisa menyampaikan keterangan lebih lanjut karena sedang melaksanakan ibadah haji," ujarnya kepada batamnews.co.id pada Rabu, 5 Juni 2024.

Sementara itu, Ketua DPW PSI Provinsi Kepri, Anto Duha, mengatakan bahwa pihaknya masih menelusuri kepastian terkait kasus penyalahgunaan narkotika yang diduga melibatkan pejabat Partai PSI. 

"Banyak teman-teman yang sudah tanya saya, karena saya baru tahu juga sore ini. Saya sedang menelusuri kepastiannya supaya tidak salah informasi. Nanti kalau sudah ada kepastian, saya akan kabari. Tadi saya sempat WhatsApp dia (terduga pelaku) dan dibalas, tapi saya masih di kantor DPW untuk menelusuri ini," kata Anto Duha.

Baca juga: Polisi Tangkap Pria di Batam Usai Sengaja Tabrak Mantan Pacar dengan Motor Hingga Terseret

(CR 2)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews