La Liga

Prediksi Barcelona vs Deportivo, Pertaruhan Puncak Klasemen

 Prediksi Barcelona vs Deportivo, Pertaruhan Puncak Klasemen

Barcelona vs Deportivo. (foto: ist/sindo)


BATAMNEWS.CO.ID, Barcelona - Deportivo La Coruna akan menghadapi Barcelona di pekan ke-15 La Liga, Sabtu (12/12/2015). Bertindak sebagai tim tamu, Deportivo diprediksi bakal memberi masalah untuk Messi Cs.

Tim asuhan Victor Sanchez punya catatan bagus jelang melakoni bentrokan di Estadio Camp Nou. Dalam 14 pertandingan, mereka hanya kalah dua kali. Hal serupa juga dimiliki Barcelona pada musim ini. Barcelona sudah dua kali menelan kekalahan. Namun mereka lebih konsisten karena bisa menang sebanyak 11 kali. Sedangkan Deportivo baru bisa menang di lima pertandingan.

Meski demikian, kekuatan Super Depor tak bisa dianggap remeh. Sebab mereka diperkuat Lucas Perez yang sudah mengoleksi 10 gol. Dengan dibantu Luis Alberto, Alex Bergantinos dan Luisinho, Deportivo jadi salah satu tim yang cukup diperhitungkan pada musim ini.

Barcelona sendiri punya lini depan yang sangat mengerikan. Selain Messi, ada Luis Suarez dan Neymar da Silva. Namun pada laga nanti, Neymar akan diistirahatkan. Sebagai gantinya, Barca kemungkinan memainkan Munir El Haddadi, penyerang muda Spanyol yang juga ditakuti lawan.

Saat ini Barca dengan 34 poin masih memimpin klasemen La Liga. Jika mereka kalah, posisi puncak bisa direbut Atletico Madrid yang hanya berjarak dua angka.

Sementara Deportivo, kemenangan bakal membawa mereka ke posisi top four klasemen. Namun jika sebaliknya, Deportivo terancam turun hingga urutan 10.

Prakiraan susunan pemain kedua tim:
Barcelona (4-3-3): Bravo; Dani Alves, Pique, Mascherano, Jordi Alba; Busquets, Rakitic, Iniesta; Messi, Munir, Suarez

Deportivo (4-4-2): Lux; Navarro, Sidnei, Arribas, Juanfran; Cani, Alex Bergantinos, Luis Alberto, Luisinho; Riera, Lucas Perez

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews