Hadir di Batam, Pollux Properties Bangun Tower Tertinggi di Indonesia

Hadir di Batam, Pollux Properties Bangun Tower Tertinggi di Indonesia

Acara seminar Pollux Properties di Planet Holiday Hotel, Batam. (foto: iskandar)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pollux Properties, salah pengembang properti yang berpengalaman di Indonesia dan Singapura, memperkenalkan proyek pembangun tower apartemen tertinggi di Indonesia, yang akan dibangun di Batam, Kepulauan Riau.

"Di lahan seluas 8,4 hektar, terdapat 8 tower apartemen, tower tersebut merupakan tower tertinggi di Indonesia," ujar Yosef Eduardus, General Manager Operasional Meisterstadt Batam, saat jumpa pers, di Ball Room Hotel Planet Holiday, Sabtu (5/12/2015).

Ia menjelaskan, Meisterstadt Batam yang dibawahi Pollux Properties telah berhasil memasarkan mega proyeknya, seperti Chadstone di Cikarang, Encore Bekasi, Word Capital Kuningan dan banyak lagi yang lainnya.

"Di Batam akan dibangun superblock yang akan menghadirkan konsep kota dalam kota," kata Yosef.

Yosef menjelaskan, proyek tersebut akan dibangun di lahan seluas 8,4 hektare di daerah Batam Centre. Di dalamnya terdapat 8 tower apartemen, shop house, hotel, mall, pertokoan, perkantoran dan rumah sakit.

Ia mengatakan, proyek ini dibangun melalui kerjasama dengan Prof. Dr Ing. H. Bachruddin Jusuf Habibie (BJ Habibie) dengan nama Meisterstadt. Sedangkan untuk pemasaran akan melibatkan seluruh agen properti yang ada di Batam

"Tema seminar hari ini, "Meraih Income 1 Miliar Selama 1 Bulan." Jadi, di sini kami sekaligus meningkatkan potensi agen properti yang ada di Batam, karena untuk pemasaran kami tidak menggunakan jasa marketing," kata dia.

Ia menambahkan, hari ini dimulai starting, proyek diperkirakan selesai selama 3 tahun, dengan nilai proyek Rp 1 triliun. Namun, dalam waktu dekat akan launching ruko dan apartemen.

"Harga apartemen sangat terjangkau, harga dimulai dari Rp 350 juta, untuk pemesanan kita berlakukan nomor antrean," ujarnya.

(isk)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews