Prakiraan Cuaca

Angin Kencang Bisa Mendadak Terjadi, Waspadai Gelombang Tinggi di Laut Natuna

Angin Kencang Bisa Mendadak Terjadi, Waspadai Gelombang Tinggi di Laut Natuna

Ilustrasi cuaca buruk. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Natuna - Angin kencang dan gelombang tinggi berpotensi terjadi di Laut Natuna dan Laut China Selatan. Nelayan dan transportasi laut diminta waspada.

Informasi yang didapat Batamnews.co.id dari Stasiun Meteorologi (Stasmet) Ranai, Natuna, suhu permukaan di wilayah Laut Natuna dan Laut China Selatan masih cukup hangat, berkisar 27-30 derajat celcius. Hal ini menyebabkan cepatnya proses pembentukan awan-awan konvektif (awan tebal dan gelap) yang berpotensi hujan.

"Suhu udara berkisar 24.0 - 30.0 derajat celcius dan kelembaban udara berkisar 80-95 persen dalam seminggu ke depan pertumbuhan awan masih cukup banyak, berpotensi terjadinya hujan dengan intensitas ringan hingga lebat terutama pada pagi, siang dan malam," terang Prakirawan Stasiun Meteorologi (Stasmet) Ranai, Asrul Saparudin, Selasa (1/12/2015).

Secara global dampak memanasnya suhu permukaan laut yang terjadi saat ini mempengaruhi pola cuaca pada wilayah tertentu di Indonesia.

Gelombang laut wilayah perairan Natuna dalam sepekan kedepan berkisar 1-1,5 m. Sementara untuk wilayah laut Natuna bagian utara dapat berkisar 1-2.5 m.

Menurut Asrul, memasuki musim hujan saat ini sudah selayaknya antisipasi terjadinya banjir untuk kawasan aliran sungai dilakukan. "Sementara itu, bagi nelayan diharapkan berhati-hati dengan cuaca saat ini karena potensi angin kencang secara tiba-tiba dapat terjadi dan dapat menimbulkan gelombang tinggi. Pertumbuhan awan gelap dan tebal sering terjadi saat ini," papar dia.

(fox)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews