Di KTT G20, Putin Beberkan Sumber Dana ISIS

Di KTT G20, Putin Beberkan Sumber Dana ISIS

BATAMNEWS.CO.ID, Turki - Presiden Rusia Vladimir Putin mengungkapkan sumber dana the Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) kepada wartawan di acara KTT G20 (Konferensi Tingkat Tinggi Kelompok 20 ekonomi utama) yang diselenggarakan di Turki, Senin (16/11/2015).

Seperti dilansir dari Internatonal Business Times, ada 2 hal yang diungkapkan Putin tentang dana ISIS. Pertama, Putin mengungkapkan bawa ISIS mendapatkan dukungan keuangan dari 40 negara, bahkan lebih. Hal ini berdasarkan data intelijen Rusia.

Putin juga tanpa ragu menyebutkan bahwa beberapa negara yang menghadiri KTT G-20 juga terlibat dalam mendanai ISIS. Putin mengaku sudah membeberkan bukti-bukti temuannya tersebut kepada negara-negara anggota G-2- pada pertemuan tersebut.

"Saya berikan contoh berdasarkan data kami mengenai pembiayaan Negara Islam yang berbeda yang diberikan oleh individu secara pibadi. Uang ini, sebagaimana kamu tetapkan, berasal dari 40 negara dan, di antaranya adalah anggota G-20, "kata Putin wartawan.

Kabarny, ada pendonor dana di Kuwait, Qatar dan Arab Saudi yang mendukung ISIS, tapi Putin tidak menyebutkan secara rinci ketika berbicara dengan wartawan.

Putin juga berbicara tentang kebutuhan mendesak untuk membatasi perdagangan minyak ilegal oleh IS.

"Saya telah menunjukkan foto rekan-rekan kami yang diambil dari sebuah ruangan di pesawat yang jelas menunjukkan skala perdagangan ilegal produk minyak dan minyak bumi," katanya.

Sumber: Ibtimes

[rul]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews