Wow, Restoran Antar Pesanan Pakai Drone

Wow, Restoran Antar Pesanan Pakai Drone

Aki Rahman (kanan) dan drone yang sedang diujicoba mengantar makanan di restorannya. (foto: ist/dailymail)

BATAMNEWS.CO.ID, London - Teknologi terus berkembang untuk kehidupan sehari-hari dan bisnis. Sebuah restoran di Inggris yang memanfaatkan drone untuk jasa layanan antarnya.

Drone atau pesawat tanpa awak kerap digunakan untuk kepentingan fotografi udara. Namun restoran The Don yang terletak di Milton Keynes, Buckinghamshire memanfaatkan drone Phantom 3 sebagai alat pengirim makanan. Kabarnya jasa layan antar via drone ini jadi yang pertama di dunia.

Dikutip dari Daily Mail (16/11/2015), Aki Rahman selaku pemilik restoran mengatakan, "Saya bertekad mengalahkan Google dan Amazon dalam hal pengiriman barang menggunakan drone. Saya telah uji coba mengirim makanan ke rumah nenek saya dan semuanya berjalan lancar," jelasnya.

Proses layan antar ini akan selalu dipantau di Elder Gate, dekat stasiun kereta api Milton Keynes Central. Drone bahkan akan merekam "perjalanan" pengiriman makanan. “Saya menawarkan salinan film ini pada pelanggan jika mereka mau,” jelas Aki.

Guna mengoperasikan drone, pemilik restoran telah mengajukan izin resmi ke Civil Aviation Authority (CAA). Saat ini Aki sedang menunggu izin dari CAA agar dirinya dapat mengoperasikan drone di area banyak gedung tinggi.

Untuk mengirimkan makanan, sebuah tas thermal yang dapat mempertahankan kesegaran makanan digantungkan di bawah kaki drone. Aki menjamin tas ini aman alias tidak akan terjatuh.

(ind/dailymail)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews