Telkomsel Luncurkan 4G LTE di Batam

Telkomsel Luncurkan 4G di Batam, Dirut Telkomsel Terkenang Memori Lama

Telkomsel Luncurkan 4G di Batam, Dirut Telkomsel Terkenang Memori Lama

Dirut Telkomsel Ririek Adriansyah saat peluncuran teknologi 4G di Jakarta beberapa waktu lalu

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Operator seluler Telkomsel meluncurkan jaringan berteknologi 4G di Batam, Provinsi Kepri, Minggu (8/11/2015). Kehadiran jaringan 4G ini sangat berarti apalagi Batam memiliki sejarah tak terlupakan bersama Telkomsel.

Telkomsel saat pertama kali beroperasi meluncurkannya di Batam.

Menurut Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah, kehadiran layanan 4G LTE di Batam sangat penting melihat sejarah Telkomsel ke belakang.

“Di kota inilah Telkomsel pertama kali berdiri dan melayani masyarakat Indonesia. Sejak tahun 1995 hingga sekarang bisa menjangkau 99 persen populasi Indonesia di seluruh penjuru negeri,” kata Ririek.

Sebelum Batam, layanan 4G LTE Telkomsel ini sudah lebih dulu dikomersialkan di Jakarta, Bali, Bandung, Medan, Surabaya, Makassar, Lombok, dan Manado. 

Tapi Batam merupakan kota keempat yang mendapatkan layanan Tekomsel 4G LTE di frekuensi 1800 MHz secara komersial menggunakan pita selebar 10 MHz.

 

[edo]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews