Kapal Roro Kepri-Jambi Segera Dibuka

Kapal Roro Kepri-Jambi Segera Dibuka

Salah satu pelabuhan roro di Kepri. (Foto: Yon)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kapal Roro (roll on roll off) Kepri-Jambi akan dibuka. Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau bersama Pemprov Jambi sudah sepakat.

Jalur Roro ini dinilai cukup efektif untuk memperlancar pasokan sembako ke Kepri. Rapat persiapan kerja sama Jambi-Kepri sudah dibahas di Kantor Walikota Batam, beberapa waktu lalu.

Saat ini Roro yang tersedia hanya antara Kuala Tungkal-Tanjungbatu-Tanjunguban, serta Tanjunguban-Batam.

“Tinggal permintaan kita. Kalau lebih efisien langsung, kita akan usulkan itu. Karena keperluan Batam itu tinggi, sementara hasil produksi petani Jambi surplus,” kata Staf Ahli Bidang Ekonomi Gubernur Jambi, Tagor Mulia Nasution.

 Asisten Ekonomi Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Batam, Gintoyono mengatakan, harga kebutuhan pokok berpengaruh terhadap inflasi di Batam. 

“Batam tidak punya sumber daya alam. Yang kami butuh itu ada di Jambi semua. Tapi sampai di sini harga tetap tinggi. Karena dari Jambi ke Batam harus lewat Pekanbaru dulu. Dengan kondisi alam saat ini, harga jadi semakin tinggi,” ujar Gintoyono seperti dikutip dari rilis Pemko Batam.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews