Gadis 19 Tahun Pamit dari Rumah, Tak Pulang Hingga Tengah Malam

Gadis 19 Tahun Pamit dari Rumah, Tak Pulang Hingga Tengah Malam

Eva Putri Pratiwi (Foto: IST)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Seorang gadis 19 tahun meninggalkan rumah sejak siang tadi, Rabu. Warga Taman Raya Batam Centre, Batam, Kepri itu pamit kepada orangtuanya pada pukul 11.00 WIB.

Ia beralasan hendak mencari pekerjaan. Namun wanita yang diketahui bernama Eva Putri Pratiwi hingga Rabu malam, tak kunjung kembali ke rumah. Keluarga khawatir sesuatu terjadi kepada Eva.

Apalagi belakangan kasus-kasus yang terjadi di Batam cukup menakutkan.

“Keluarnya tadi jam 11.00 WIB siang, pamit mau mencari pekerjaan," ujar Delpiero Alexsander saat dikonfirmasi batamnews.co.id, Rabu (30/9/2015) malam.

Sambung Alex, Eva keluar rumah sempat meninggalkan surat. Isi surat tersebut sekilas bahwa ia (Eva) ingin mencari pekerjaan dan tidak mau merepotkan orang tua, katanya.

Namun, Eva keluar rumah tidak membawa pakaian satu pun, hanya membawa ijazah.

“Keluar tadi memakai jilbab biru putih, baju batik coklat dan celana jeans,” tutur Alex.

Saat ini, lanjut Alex, nomor handphone nya tidak bisa dihubungi. Teman-teman sudah saya hubungi tapi tidak ada yang melihat keponakan saya tersebut.

Alex sudah memposting di media sosial facebook tentang berita keponakannya yang saat ini belum kunjung pulang ke rumah.

Saat ini kedua orang tua Eva sedang dirundung kesedihan karena anak perempuannya belum pulang kerumah hingga pukul 11.00 WIB malam ini.

"Kedua orang tuanya pusing, saya kasian sama ibunya," ujar Alex.

Eva merupakan anak kembar dari pasangan suami istri Animar dan Ridal, warga Taman Raya, Batam Centre, Batam, Kepri.

"Eva punya kembaran, dan ia kakaknya," kata Alex. Belakangan warga Batam dihantui teror rentetan pembunuhan di Batam yang menakutkan.

Aksi pembunuhan yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir tak berhasil diungkap. Bahkan kasus yang menonjol memakan korban para remaja yang masih berusia belasan tahun.

Saat ini pihak kepolisian masih menyelidiki siapa pelaku kejahatan diduga terencana tersebut.

 

[is]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews