Malam Ini Listrik di Batam Black Out. PLN Padamkan di Luar Jadwal

Malam Ini Listrik di Batam Black Out. PLN Padamkan di Luar Jadwal

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Aliran listrik di Kecamatan Sekupang, Batam, Kepulauan Riau, padam mendadak pada Selasa (18/8/2015) pada pukul 21.00 WIB. Padahal di jadwal PLN tidak ada jadwal pemadaman pada jam tersebut.

“Pemadaman terjadi pada pukul 21.00 WIB hingga pukul 23.30 WIB,” ujar seorang warga Sekupang.

Sejumlah warga pun merasa terganggu dengan pemadaman di luar jadwal tersebut. Beberapa diantaranya terpaksa keluar rumah setelah tak sempat mempersiapkan diri dengan jadwal pemadaman.

Beberapa lokasi yang terlihat pemadaman diantaranya Perumahan Mekar Sari, Tiban Centre, serta beberapa perumahan lainnya.

Corporate Communication bright PLN Batam, Rudi Antono mengatakan, listrik di pulau utama Kota Batam, Kepulauan Riau akan mengalami pemadaman bergilir. Ini dilakukan karena Pembangkit Listrik Tenaga Uap Tanjung Kasam mengalami kerusakan.

PT Pelayanan Listrik Nasional (bright PLN) Batam mengidentifikasi kebocoran pada Pipa Water Intake menyebabkan daya yang dihasilkan berkurang.

"Gangguan pada unit dua PLTU Tanjung Kasam berdampak terjadinya defisit daya kurang lebih mencapai 30 MW yang mengakibatkan terjadinya pemadaman kepada pelanggan secara bergilir," kata dia seperti dilansir Antara.

Adapun jadwal pemadaman dan waktu pemadaman pada malam ini antara lain:

Bengkong Harapan, TOP 100 Bengkong, Bengkong Green Town, Bengkong Palapa, Bengkong Mahkota, Golden View dan sekitarnya

Lapangan bola, Moratelindo, CLT, Indosat, Citramas, Nongsa Asri, Taman Yose, Sambau dan Sekitarnya

Prima Garden,Laguna,Oma Graha,Marlion,Galaxy, KSB Sei Lekok,Kavling Saguba,Perum PGRI, Fanindo dan sekitarnya

Perum Kabil Raya,Pepabri,Pertamina Tongkang,KSB Sanjulung,KSB Punggur,Dragon Industri,Perum Royal,Polsek Sanjulung,Jasinta,Wira Raja,TPA, SMP 17,PT Mawar Biru Abadi,Pelabuhan Punggur,Teluk Nipah,PT Sang LongKampung Jabi dan sekitarnya.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews