Pilkada

Deklarasi Rudi-Amsakar dan Sani-Nurdin Dijaga Polisi Bersenjata AK-47

Deklarasi Rudi-Amsakar dan Sani-Nurdin Dijaga Polisi Bersenjata AK-47

Dua petugas kepolisian saat mengamankan deklarasi pasangan bakal calon wali kota Batam dan gubernur Kepri di Batam Centre, Minggu (26/7/2015). (Foto: Alfi)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Pengamanan berlapis dari 491 orang anggota Polri di siagakan, dalam acara Deklarasi Pasangan Muhammad Sani dan Nurdin Basirun, serta Muhammad Rudi dan Amsakar Ahmad.

Siaga pengamanan yang dilakukan anggota Polri dan berbagai instansi lainnya itu, guna menghindari hal-hal yang tak diinginkan bisa terjadi saat pendeklarasian pasangan itu.

Tampak 491 anggota Polri yang dibagi menjadi beberapa kelompok, berjaga di tepi kiri dan kanan jalan raya dan juga berjaga di samping kiri kanan panggung Deklarasi.

Serta tampak juga beberapa anggota Gegana, yang dilengkapi dengan senjata AK 47 berjaga di balik kerumunan masyarakat, untuk mengondusifkan acara Deklarasi tersebut.

 

"Pengamanan ini merupakan standar operasional prosedur, yang mana pengamanan ini adalah perintah langsung dari Kapolda. Bukan permintaan dari pasangan Politik yang Deklarasi," kata Deden Hidayatullah, Kabag Ops Polresta Barelang, kepadabatamnews.co.id, Sabtu (26/7/2015) siang.

Deklarasi pasangan itu sendiri digelar di Jalan Gajah Mada, Ocarina, Batam Centre, Kota Batam, Kepulauan Riau, pada Sabtu (26/7/2015) sekira pukul 14.00 WIB.

Kedua pasangan tersebut, ialah kandidat pasangan yang akan maju pada Pilkada serentak 09 Desember 2015 mendatang.

Pasangan Muhammad Sani dan Nurdin Basirun, merupakan pasangan yang maju sebagai Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur periode 2010 hingga 2020, pada Pilkada mendatang.

Sedangkan Muhammad Rudi dan Amsakar Ahmad, merupakan pasangan yang akan maju sebagai Calon Walikota dan Calon Wakil Walikota.

 

[alf]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews