Ini Doa Sadis Warga Batam bagi Pembuang Sampah Sembarangan. Jadi Viral di Facebook

Ini Doa Sadis Warga Batam bagi Pembuang Sampah Sembarangan. Jadi Viral di Facebook

Spanduk yang dipasang warga di lokasi tempat pembuangan sampah ilegal di lingkungan warga. (Foto: Facebook)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kesadaran warga Batam membuang sampah pada tempatnya masih sangat minim. Tak heran di sejumlah tempat terkadang terpampang spanduk ekstrem soal larangan membuang sampah di lokasi yang dilarang.

Seperti di daerah Cikitsu, Batam Centre, Kota Batam, Kepulauan Riau ini. Bosan dengan imbauan biasa bagi warga yang membuang sampah sembarangan, warga Cikitsu membuat spanduk bernada sadis.

Isinya, warga RW 09 di sekitar wilayah tersebut mendoakan bagi siapapun yang membuang sampah di lokasi tersebut didoakan hal yang buruk terjadi kepada mereka.

Adapun spanduk tersebut berbunyi:

Doa warga RW 09

Ya Allah, sempitkanlah rezeki orang yang membuang sampah di sini dan sulitkan semua usaha mereka dan datangkanlah penyakit terhadap mereka… Amin

Spanduk ini menjadi viral di jejaring sosial Facebook. Sejumlah netizen mengomentari isi spanduk. Banyak yang mengomentari warga Batam masih sangat minim kesadaran membuang sampah pada tempatnya. 

“Sdh jelas di larang buang sampah masih aja buang sembarangan,” ujar Siti, seorang netizen. Komentar berbeda juga muncul dari netizen lainnya. Ada yang merasa miris dengan bunyi spanduk tersebut yang seolah-olah mendoakan keburukan bagi orang lain.

 “Apa lah bedanya kita dengan mereka yang berbuat salah jika kita mendoakan yang tidak baik kepada mereka?

Bukan kah kita baik nya berdoa supaya sadar dan menghargai lingkungan nya?

Bagaimana pemahamannya,,,,,” ujar Jerry, netizen lainnya.

“Klo ada T4 pembuangan sampah saya yakin orang2 ini pun tidak akan buang sampah disini,” ujar Ari, netizen.

Tidak itu saja, beberapa waktu lalu, warga Batam juga membuat spanduk serupa. Isinya mendoakan agar pembuang sampah sembarangan dicabut nyawanya. Ekstrem bukan?

Lalu bagaimana dengan Anda, sudah Anda buang sampah pada tempatnya?

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews