Bukit Harapan Dinilai Layak Ikuti Lomba Desa Tingkat Kabupaten Lingga

Bukit Harapan Dinilai Layak Ikuti Lomba Desa Tingkat Kabupaten Lingga

Plt Camat Lingga Utara, Kimat Awal (Foto:Ist/Batamnews)

Lingga - Pemerintah Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau memilih Desa Bukit Harapan untuk disiapkan berpartisipasi pada lomba desa tingkat Kabupaten Lingga tahun 2018.

Pelaksana tugas (Plt) Camat Lingga Utara, Kimat Awal mengatakan, dipilihnya Desa Bukit Harapan untuk mewakili kecamatan tersebut bersaing dengan desa lainnya dari sejumlah kecamatan yang ada di Kabupaten Lingga karena sudah dipertimbangkan dari segala aspek.

"Dipilihnya Desa Bukit Harapan ini karena dilihat dari administrasi kantor cukup oke. Minat dari kepala desa sendiri kuat dan partisipasi dari masyarakat setempat begitu tinggi," kata dia kepada Batamnews.co.id, Jumat (19/10/2018).

Lanjut dia, untuk lomba desa tahun 2018 ini sebelumnya juga sudah pernah dilaksanakan. Kala itu, Kecamatan Lingga Utara diwakili oleh Desa Resun, sayang desa tersebut gagal meraih nominasi pertama.

"Kalau lomba desa tahun 2018 sekarang ini, yang mengadakannya dari Dinas Lingkungan Hidup. Sedangkan yang dulu ketika kami mengajukan Desa Resun, lomba desa dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD)," ujarnya.

Dengan adanya lomba desa tersebut, Kimat berharap minat masyarakat dan pemerintah desa setempat untuk maju lebih baik lagi bisa terwujud. Menciptakan lingkungan yang bersih serta meningkatkan pelayanan administrasi di desa juga terus berjalan maksimal tidak hanya ketika lomba berlangsung.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews