PT Sat Nusapersada Serahkan Rp 28 Juta untuk Korban Gempa Sulteng

PT Sat Nusapersada Serahkan Rp 28 Juta untuk Korban Gempa Sulteng

Manajemen PT Sat Nusapersada menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Camat Lubukbaja. (Foto: Yude/batamnews)

Batam - Peristiwa bencana alam gempa bumi dan tsunami yang melanda Sulawesi Tengah memicu rasa solidaritas. Sumbangan dan bantuan terus mengalir bagi para korban di sana.

Di Batam, aksi penggalangan dana bantuan digelar berbagai pihak. Salah satunya adalah yang dilakukan para pekerja di PT Sat Nusapersada Tbk, kawasan Pelita.

Ide penggalangan dana itu berasal dari Lurah Pelita Mohammad Farhan. Dia mengajak perusahaan perakitan elektronik itu untuk menggalang dana di kalangan karyawan dan staf.

“Setelah itu kami minta surat ke pak Lurah untuk minta izin ke pimpinan, dan setelah mendapat izin barulah kami bekerja sama dengan PUK SP LEM SPSI dari PT Sat Nusapersada dia sebagai penggalang dana ke karyawan-karyawan ini,” ujar Manager Humas PT Sat Nusapersada, Eli Tjandra Purnama, Rabu (17/10/2018).

Tjandra menyebutkan, dari hasil penggalangan dana itu, dapat terkumpul uang sebesar Rp 28.693.200.

“Kami harapkan ini nanti bisa bermanfaat. Mungkin jika dibanding secara total, ini hanya nol koma sekian persen saja. Tapi mudah-mudahan partisipasi bermanfaat oleh masyarakat Sulteng,” katanya.

Bantuan itu kemudian disalurkan melalui Kecamatan Lubukbaja pada Rabu sore. Camat Lubukbaja, Novi Harmadyastuti sangat mengapresiasi langkah kemanusiaan ini.

“Ini baru pertama kalinya dilakukan oleh PT Satnusa, yang artinya perusahaan lain di wilayah Lubukbaja belum ada dan saya sangat mengapresiasi sekali,” kata Novi.

Untuk diketahui, penyerahan dana itu merupakan hanya simbolis saja. Yang mana uang yang sudah terkumpul sebelumnya, sudah dikirimkan ke rekening khusus penanggulangan bencana milik Pemko Batam dan nantinya setelah itu akan diserahkan ke daerah yang terkena bencana.

(ude)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews