Begini Modus Prima Curi Kotak Amal di Empat Masjid Batam

Begini Modus Prima Curi Kotak Amal di Empat Masjid Batam

Prima Tri Putra (kiri) pelaku pencurian kotak amal di sejumlah masjid diamankan di Mapolsek Batam Kota. (Foto: Johannes Saragih/batamnews)

Batam - Pencuri kotak infak Prima Tri Putra, sebelumnya ditulis Bima, sudah beraksi di empat tempat dengan cara membongkar dan menguras isi kotak amal tersebut, Senin (15/10/2018) pagi tadi.

Prima mengaku uang yang ia curi untuk anak di kampung halamannya Sawahlunto, Sumatera Barat.

"Saya juga ingin pulang kampung" katanya. 

Selain itu, dia mengaku sudah melancarkan aksinya di empat masjid kawasan Batam Center dalam dua hari. Diantaranya kotak amal Masjid Botania, Masjid At Taubah, masjid dekat Pasar Botania dan Masjid Puri Legenda.

Baca: Beraksi di Sejumlah Tempat, Maling Bermobil Gasak Kotak Amal

Prima menggunakan beberapa peralatan seperti obeng dan tang untuk melancarkan aksinya. Sedangkan mobilnya diparkir di area luar masjid. 

Namun aksi Prima subuh tadi di Masjid Baitul Azhim diketahui marbot masjid. Ia sontak melarikan diri.

"Melihat pelaku melarikan diri, marbot kemudian meneriaki maling. Warga sekitar yang mendengar teriak tersebut turut melakukan pengejaran," kata Kapolsek Batam Kota, Kompol Firdaus.

Firdaus melanjutkan, Prima terus berlari namun sampai persimpangan jalan tidak jauh dari masjid ia berpapasan dengan anggota Polda Kepri yang sedang berjaga.

"Anggota Polda Kepri menangkapnya dan langsung menyerahkannya ke kita," kata Firdaus.

Dari tangan Prima, lanjut Firdaus, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti diantaranya satu buah tas warna merah hitam merk Sunfeel, satu buah tang, satu buah obeng.

"Sama mobil Toyota Agya BP 1468 JM dan uang Rp370.000," ujarnya.

Akibat perbuatannya, pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dan terancam tujuh tahun penjara.

(oke/tan)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews