Siap-siap, Hujan Diprakirakan Guyur Batam Malam Ini

Siap-siap, Hujan Diprakirakan Guyur Batam Malam Ini

Ilustrasi.

Batam - Kota Batam dan sekitarnya diprakirakan akan diguyur hujan hingga malam pada Kamis (11/10/2018), hari ini.

Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Hang Nadim Batam Asri Pratiwi mengatakan, hujan berpotensi sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Beberapa wilayah di Batam antara lain yaitu di Belakangpadang, Bulang, Sekupang, Sagulung, Galang, Lubuk Baja, Sungai Beduk, Batuaji.

“Ini dapat meluas ke wilayah Batam Kota, Nongsa, Bengkong, Batu Ampar,” ujarnya.

Selain itu untuk wilayah luar Kota Batam, seperti Sri Kuala Lobam, Teluk Bintan, Lingga Timur, Lingga Utara, Senayang, Siantan, Palmatak, Siantan Timur, Siantan Tengah, Siantan Selatan, Jemaja Timur, Jemaja, dan sekitarnya juga mengalami hal yang sama.

“Hujan dapat meluas ke wilayah Batam Kota, Nongsa, Bengkong, Batu Ampar, Tanjungpinang Kota, Tanjungpinang Barat, Tanjungpinang Timur, Bukit Bestari, Bintan Pesisir, Bintan Timur, Bintan Utara, Gunung Kijang, Mantang, Tambelan, Teluk Sebong, Toapaya, Singkep Pesisir, Singkep, Lingga, Singkep Barat, Singkep Pesisir, Selayar, Singkep Selatan, Midai, Bunguran Barat, Bunguran Utara, Pulau Laut, Pulau Tiga, Bunguran Timur, Bunguran Timur Laut, Bunguran Tengah, Bunguran Selatan, Serasan, Subi, Serasan Timur, Pulau Tiga Barat, Bunguran Batubi, 
Suak Midai, dan sekitarnya,” kata Asri.

Asri menyebutkan, kondisi ini diprakirakan masih akan berlangsung hingga pukul 18.00 WIB atau lebih.

(ude)
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews