Hewan Ini Hidup Hanya Untuk Kawin Lalu Mati

Hewan Ini Hidup Hanya Untuk Kawin Lalu Mati

Lebah Jantan (Foto: wikidot.com)

Antechinus akhir-akhir ini tengah menjadi pemberitaan karena dikenal dengan hewan penggila seks. Hewan ini merupakan golongan marsupial yang menyerupai tikus.

Hewan ‘maniak’ seks itu bukan cacat evolusi, namun perilaku itu merupakan ciri dari suatu spesies. Antechinus akan berhubungan selama 14 jam dalam sehari sampai mereka mati dalam umur yang belum genap setahun.

Dikutip melalui laman Popular Science, Jumat 28 September 2018, selain antechinus ada juga beberapa hewan yang kawin lalu mati, mereka disebut dengan hewan semelparous. Hewan-hewan itu kebanyakan hanya memiliki satu kali kesempatan untuk bereproduksi. Berikut ulasannya:

1. Lebah jantan

Lebah drone atau lebah jantan akan duduk menunggu musim kawin, terkadang mereka juga meminjamkan sayapnya ke ratu lebah untuk mendinginkan sarang jika terasa terlalu panas. Jika sudah tiba waktunya, mereka secara berkelompok akan berhubungan badan dengan ratu lebah secara berturut-turut dan kemudian mati.

2. Salmon pasifik

Salmon akan berpindah ke sungai hanya untuk meletakkan telurnya. Begitu betina reproduksi, mereka akan mati seketika. Namun jantan akan tetap hidup untuk menjaga telurnya. Ia akan mati karena tidak makan di air tawar, mereka mengandalkan energi yang tersimpan dengan cara mengurangi lemak yang diperlukan.

3. Gurita laut dalam

Betina gurita laut dalam atau Graneledone boreopacifica hidup ribuan kaki di bawah air, mereka menghabiskan sebagian besar hidup untuk menjaga telurnya. Seorang peneliti menemukan betina menjaga telurnya selama 53 bulan, yang mana mereka tidak makan dalam masa itu. Sedangkan gurita jantan mati seketika setelah bereproduksi.

4. Parasit bersayap bengkok

Serangga kecil betina ini akan menenggelamkan dirinya di serangga lain, seperti betina atau tawon dengan menonjolkan bagian bokongnya. Kemudian parasit jantan akan datang dan menempel, lalu terbang menjauh. Betina akan meninggal seketika setelah hidup beberapa jam untuk menetaskan anak-anaknya.

5. Bunglon labord

Mereka hanya dapat hidup empat atau lima bulan, dari November hingga Februari atau Maret yang mana tahapan kehidupan mereka hanyalah tumbuh besar, kawin, bertelur dan akhirnya mati. Mereka hanya hidup di Pulau Madagaskar, dan sebagian besar hidupnya adalah ketika masih ada di dalam telur.

(aiy)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews