Perusahaan Fintech TunaiKita Hadir di Batam

Perusahaan Fintech TunaiKita Hadir di Batam

VP Corporate Affairs TunaiKita, Anggie Ariningsih. (Foto: ist)

Batam - Perusahaan Fintech TunaiKita kini hadir di Batam untuk tingkatkan daya beli masyarakat. Di Batam, kehadiran perusahaan ini sudah sejak bulan Agustus 2018.

Perusahaan Fintech ini juga ikut menyemarakkan pameran "Fintech days 2018" di Batam.

Kegiatan ini dibuka oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) selaku penyelenggara utama, Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH) dan sejumlah perusahaan teknologi finansial atau “fintech”, Jumat (14/9/2018).

TunaiKita resmi hadir di Batam untuk memberikan pinjaman online kepada warga setempat, baik untuk keperluan produktif maupun konsumtif.

Kredit yang ditawarkan TunaiKita dapat diperoleh dengan cepat, 24 jam sehari di seluruh Indonesia.

"Bisa juga bersifat konsumtif, yakni buat kalangan profesional atau karyawan yang ingin membeli gadget, kendaraan atau memiliki keperluan mendadak. Mereka pun bisa melunasi pinjaman ini secara angsuran, tanpa memberatkan pengeluaran bulanan,“  kata COO TunaiKita, Andry Huzain, saat pameran Fintech Days 2018 di Nagoya Hill Mall, Batam, Jumat (14/9/2018).

Teknologi dan aplikasi TunaiKita sudah teruji bisa mempertemukan mereka yang memerlukan kredit konsumtif dan produktif dengan lembaga-lembaga keuangan kredibel.

Hasil akhirnya adalah pinjaman hemat biaya untuk masyarakat; proses aplikasi pinjaman dan perlindungan dari penipuan online yang bersifat real-time; serta sistem penagihan hutang yang menghormati pelanggan dan mengutamakan privasi data.

"TunaiKita hadir di Batam untuk memberi edukasi bagi masyarakat tentang berbagai manfaat dan kemudahan yang ditawarkan fintech, dan aplikasi TunaiKita secara lebih khusus,” kata VP Corporate Affairs TunaiKita, Anggie Ariningsih.  

Manfaat teknologi TunaiKita diterima baik oleh para konsumen di semester pertama 2018. Saat ini jumlah pinjaman yang dicairkan naik 400 persen lebih, jumlah nasabah yang memilih untuk meminjam lagi dengan TunaiKita naik 60 persen, sementara angka kredit macet untuk bulan Juni turun 175 persen dibanding Januari.

Per bulan Agustus kemarin, TunaiKita telah hadir di 159 kota dari Barat hingga Timur Indonesia.

Tentang TunaiKita

PT. Digital Tunai Kita, atau TunaiKita,  yang didirikan pada Januari 2017 adalah perusahaan patungan antara WeCash Southeast Asia, JAS Kapital dan Kresna Usaha Kreatif.

TunaiKita yang didirikan oleh Andry Huzain dan James Chan menggabungkan platform teknologi terbaik dari WeCash dan pengalaman teruji di sektor finansial oleh JAS Kapital dan Kresna. TunaiKita beroperasi di Indonesia dibawah kerangka perundang-undangan POJK/77 tentang peer-to-peer lending.


TunaiKita adalah perusahaan Indonesia pertama yang membangun “landing robot” bagi penyandang dana (funding sources) untuk mengevaluasi kelayakan kredit konsumen, mencegah fraud, dan menyetujui pengajuan pinjaman.

(ret)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews