Nizar Buka-bukaan Kenapa Alias Wello Jarang di Kantor

Nizar Buka-bukaan Kenapa Alias Wello Jarang di Kantor

Bupati Lingga, Alias Wello (Foto:Ist)

Lingga - Wakil Bupati Lingga, Muhammad Nizar buka-bukaan terkait jarangnya Bupati Lingga, Alias Wello berada di kantor sejak pertama kali dilantik sebagai orang nomor 1 di Negeri Bunda Tanah Melayu.

Hal tersebut disampaikan Nizar saat melakukan pertemuan dengan calon mahasiswa penerima beasiswa pertanian di Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) STPP Malang, di ruang VIP Kantor Bupati Lingga, Kamis (30/8/2018) kemarin.

"Pak Bupati jarang di tempat bukan meninggalkan kantor, tapi bagaimana mendapatkan program-program untuk mendukung dari program pertanian, peternakan, pariwisata dan perikanan bisa berjalan dengan baik," ujar Nizar, Kamis (30/8/2018) kemarin.

Nizar mengaku bangga ketika dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Lingga pada Februari 2016 lalu. Menurutnya, Alias Wello langsung optimis untuk mengembangkan sektor pertanian di Kabupaten Kepulauan itu.

"Pak Bupati dengan sepontanitas pada saat itu mengatakan Sungai Besar cikal bakal terbentuknya sawah. Sehingga bagaimana berpikir keras siang dan malam untuk merebut program tersebut," ujarnya.

Lanjut Nizar, apa yang ada saat ini termasuk program beasiswa pendidikan pertanian dan peternakan di STPP Malang merupakan upaya yang dilakukan Pemda Lingga untuk mensejahterakan masyarakat.

"Program ini harus kita rebut, harus kita kejar, ini salah satu perhatian Pemda," katanya.

(rwn)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews