Wakil Rektor 2 UMRAH Tanjungpinang Temui Wakil Bupati Lingga, Apa yang Dibahas?

Wakil Rektor 2 UMRAH Tanjungpinang Temui Wakil Bupati Lingga, Apa yang Dibahas?

Wakil Bupagi Lingga Muhammad Nizar bersama Wakil Rektor 2 UMRAH Tanjungpinang saat melakukan pertemuan di ruang VIP Kantor Bupati Lingga (Foto:Ruzi/Batamnews)

Lingga - Wakil Rektor 2 Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Agus Sutikno menemui Wakil Bupati Lingga, Muhammad Nizar, di Ruang VIP Kantor Bupati Lingga, Rabu (15/8/2018).

Pertemuan kedua pejabat tersebut membahas kerjasama antara UMRAH Tanjungpinang dengan Pemkab Lingga, diantaranya yakni MoU terkait pengembangan bidang perikanan di Kabupaten Kepulauan itu serta program beasiswa bidikmisi.

"Kedatangan kami ini juga menyampaikan tentang bidikmisi. Anak-anak Lingga ini ada beberapa yang tidak bisa kuliah, karena keterbatasan dana. Jadi akan kami bantu mendapatkan beasiswa bidikmisi," kata Agus Sutikno kepada Batamnews.co.id, Rabu (15/8/2018).

Dia melanjutkan, saat ini UMRAH mengalami keterbatasan, terutama masalah kuota bidikmisi yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

"Kendala kami itu kuota yang terbatas, sementara yang diluluskan dari pusat itu banyak. Tak mungkin kami handle semua. Kami dapat kouta bidikmisi 226, sementara yang diluluskan dari pusat itu 700 jadi bagaimana kami mau handle-nya? Kami juga lagi berjuang di pusat. Kalau yang diluluskan 700 orang, 700 itu juga yang harus diberikan bidikmisi," ujarnya.

Agus menjelaskan, karena hal itu pihaknya meminta bantuan Pemkab Lingga supaya calon mahasiswa dari Lingga yang lulus jalur bidikmisi tapi tidak lulus verifikasi beasiswa bidikmisi bisa dibantu pemerintah daerah.

"Itu untuk tahun ajaran 2019, karena kalau tahun ini sudah selesai. Kami sudah lihat, anak-anak Lingga ini punya prestasi cukup tinggi, cuma keterbatasan keuangan saja, atau dikategori miskin lah. Itu perlu dibantu," katanya.

Sementara itu, terkait MoU bidang perikanan, UMRAH mendapat hibah swakelola untuk menyusun master plan industri dan inovasi perikanan di Lingga yang saat ini tinggal dijalankan.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews