MV Marina Sentosa 15 Dikabarkan Selamat dari Insiden Tabrak Karang

MV Marina Sentosa 15 Dikabarkan Selamat dari Insiden Tabrak Karang

Kapal Ferry MV Marina. (Foto: net)

Lingga - Kapal Ferry MV. Marina Sentosa 15 dengan rute Pancur-Tanjungpinang dikabarkan menabrak karang di perairan Pulau Duyung, Kabupaten Lingga, Kepri, Senin (30/7/2018) sekitar pukul 10.45 WIB.

Kapal yang membawa 11 anak buah kapal (ABK) serta 15 penumpang itu sempat terombang-ambing di laut sekitar 10 menit sebelum bisa melanjutkan perjalanan kembali.

"Sekarang sudah menuju ke Tanjungpinang. Informasi yang kami dapat dari kaptennya, tidak ada kebocoran, cuma ada sedikit masalah saja di body kapal," kata Koordinator Pos SAR Lingga, Yones Hermanto ketika dihubungi Batamnews.co.id, Senin (30/7/2018).

Dia melanjutkan, tidak ada korban jiwa saat insiden tersebut. "Sekarang kapalnya masih dalam perjalanan. Laju kapalnya juga sudah menurun akibat benturan dengan karang itu. Kami terus memantau dengan cara menghubungi kapten kapalnya," ujar dia.

Informasi yang didapat batamnews.co.id, saat ini posisi kapal sudah di dekat Pulau Pangkil, Kabupaten Bintan dengan kecepatan 8-9 knot. Atau diperkirakan sekitar 1 jam perjalanan menuju Tanjungpinang.

(ruz)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews