Kontroversi Susu Kental Manis, Begini Penjelasan Kadinkes Batam

Kontroversi Susu Kental Manis, Begini Penjelasan Kadinkes Batam

Ilustrasi Susu Kental Manis yang kontroversial

Batam - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengatakan kandungan yang terdapat di Susu Kental Manis (SKM) masih aman dikonsumsi, Jumat (7/7/2018).

 Didi Kusmarjadi mengatakan, kandungan yang terdapat di dalam SKM adalah gula, lemak protein, protein serta lainnya. Jadi, tidak berbahaya.

“Tidak ada larangan mengkonsumsi itu, sama seperti gula pasir. Terserah masing-masing mau konsumsi berapa banyak, tidak ada larangan,” kata dia kepada batamnews.co.id, Sabtu (7/7/2018).

Namun dia melanjutkan, karena kandungan gula di dalam SKM sendiri sudah tinggi, tidak dianjurkan lagi menggunakan gula atau pemanis lainnya.

“Konsumsi berlebihan skm dan ditambah pemanis lainnya dapat menimbulkan obesitas dan mengundang lebih banyak penyakit seperti hipertensi, jantung dan diabetes,” ucapnya.

Didi menyebutkan saat ini pihaknya belum mengambil langkah terkait SKM yang masih beredar di pasaran. Begitu juga dengan BPOM Kepri.

"Hanya saja DPR RI saat ini sudah meminta agar produsen skm untuk melakukan klarifikasi tentang kandungan yang terdapat di dalam skm,"ujarnya lagi.

Beberapa waktu lalu Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pusat secara resmi menyatakan Susu Kental Manis (SKM) tidak mengandung susu. Pihaknya menyarankan untuk tidak mengkonsumsinya secara berlebihan.
(ude)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews