Rusun Batam

Ingin Tinggal di Rusun Murah? Ini Persyaratannya

Ingin Tinggal di Rusun Murah? Ini Persyaratannya

Rusun Tembesi di Batuaji, Batam, Kepulauan Riau.

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Keberadaan rumah susun di Batam cukup membantu para warga Batam yang didominasi para pekerja atau buruh. Selain murah, lokasi rusun juga biasanya berada tak jauh dari kawasan industri.

Bagi para pekerja dan buruh yang ingin tinggal di rusun, pemerintah memberikan persyaratan khussu. Diantaranya memiliki Kartu Tanda Penduduk (Batam), kemudian berpenghasilan di bawah Rp 3 juta dalam sebulan, tidak memiliki rumah, tidak memiliki mobil dan maksimal memiliki satu anak.

Sampai saat ini, sudah terdapat 72 twin blok di Batam. Namun baru 26 twin blok yang dikelola sendiri dan 10 di antaranya sudah diserahterimakan ke Pemkot Batam, yaitu empat twin blok di Sekupang, empat di Batamex dan dua di Muka Kuning.

 

sumber: media centre

 

[is/snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews