Pecah Ban, Mini Bus Terguling di Jalan Poros

Pecah Ban, Mini Bus Terguling di Jalan Poros

Mobil Mini Bus Rebah Kuda Setelah Hilang Kendali Akibat Pecah Ban (Foto:Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Satu unit mobil mini bus Suzuki APV berwarna putih BP 8730 KC terguling dan rebah kuda di jalan Poros, Meral, Karimun. Kecelakaan akibat ban mobil pecah, Selasa (5/6/2018) siang.

Kasat Lantas Polres Karimun AKP Teuku Fazrial Kenedy mengatakan, kecelakaan yang dialami oleh mini bus tersebut karena pecah ban, sehingga membuat laju mobil tidak stabil dan terguling.

"Mobil tersebut mengalami pecah ban dan lepas kendali sehingga menyebabkan kendaraan terguling," ujarnya.

Mini bus yang dikemudikan oleh Aprima tersebut datang dari arah Kantor Bupati Karimun dan hendak menuju arah Tanjungbalai Kota. 

Saat itu, posisi mobil putih tersebut dalam kondisi rebah kuda kekanan, bahkan mobil tersebut sampai ke jalur kanan jalan.

"Kendaraan tersebut datang dari arah kantor Bupati menuju Balai, sesampainya dekat toko bunga bougenvile mengalami pecah ban dan hilang kendali," ujar Kenedy.

Beruntung pengemudi mobil tidak mengalami luka serius, Dia hanya mengalami luka lecet dibagian tangan. Sementara kerugian mobil diperkirakan mencapai Rp 5 juta.

"Pengemudi hanya mengalami luka lecet pada bagian tangan, dan tidak ada korban lainnya," ujar AKP Kenedy.

(EDO)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews