Pengibar Bendera Pusaka di Istana Negara

Kenalkan Nashita Agni, Paskibra yang Lolos ke Istana Negara

Kenalkan Nashita Agni, Paskibra yang Lolos ke Istana Negara

Nashita Agni Khalida, siswi SMAN 1 Batam yang terpilih jadi Paskibraka tingkat nasional. (Foto: Johannes Saragih/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Menjadi Paskibraka di Hari Kemerdekaan RI, tentu menjadi kebanggaan tersendiri. Apalagi bisa sampai menapai Istana Negara.

Untuk dapat terpilih menjadi anggota Paskibraka di Istana Negara, tentunya melewati seleksi ketat. 

Nashita Agni Khalida (15), siswa kelas X IPS 1 SMAN 1 Batam, tampak gembira mendengar kabar dirinya lolos seleksi menjadi Paskibra nasional.

Ia akan menjadi bagian tim pengibar bendera pada 17 Agustus di Istana Negara mewakili Provinsi Kepri.

Bersama dengan Diko Rio Pradana, siswa SMAN 1 Bintan Utara, mereka berdua lolos seleksi dari ribuan peserta.

Nashita yang tingginya mencapai 173,1 cm lolos seleksi setelah bersaing dengan 60 siswa dari seluruh Kepri, pencapaian itu juga tak lepas dari doa keluarga dan kerabat-kerabat serta teman-temannya.

Nashita mengatakan, terpilihnya dia sebagai anggota Paskibraka ini tak lepas dari peran Ayahnya.

“Papa saya punya cita-cita punya anak yang seorang Paskibraka juga. Dulu papa hampir terpilih Paskibraka Nasional, cuma nggak kepilih. Papa saya bertekad anaknya harus bisa jadi salah satu Paskibraka Nasional juga,” kata dia, Senin (28/5/2018).

Dengan terpilihnya Nashita menjadi Paskibraka Nasional ini, tentunya membuat bangga orang tua, teman-teman dan gurunya di sekolah.

“Pada bangga karena temennya ada yang masuk Nasional, kakak kelas dan guru-guru juga. Akhirnya ada lagi yang bawa nama SMANSA lagi, soalnya kan 2016 terakhir yang Nasional,” ujarnya dengan semangat.

(ude)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews