Piala Uber

Ruselli Tutup Kemenangan di Laga Kedua Fase Grup Piala Uber 2018

Ruselli Tutup Kemenangan di Laga Kedua Fase Grup Piala Uber 2018

foto: topskor.id

BATAMNEWS.CO.ID, Jakarta - Ruselli Hartawan unggul straight game 21-17 dan 21-16 atas Katia Normand dari Prancis di Piala Uber 2018. Dia menyapu bersih kemenangan di laga kedua fase grup.

Angka pertama dengan mudah didapat Ruselli dipertandingan kelima di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Selasa (22/5/2018). Unggul 1-0, Indonesia terus mempertajam skor hingga 3-0 di menit awal.

Indonesia pun menyegel skor 11-9 di interval gim pertama. Satu angka terakhir bagi Indonesia pun menutup gim pertama dengan keunggulan 21-17 selama 12 menit.

Gim kedua, Normand melakukan perlawanan lebih meski belum cukup berarti untuk mengungguli Ruselli hingga interval gim. Tercatat, Indonesia lebih dulu unggul 1-0, tapi skor ditahan Prancis mulai 2-2 hingga 5-5.

Saat skor menunjukkan angka 6-6, Ruselli yang gagal mengembalikan serangan Normand pun membuat Indonesia tertinggal 6-7. Satu poin kembali terbuang saat Ruselli out, skor kini 6-8.

Selanjutnya, di angka 7-9, Ruselli bisa memanfaatkan dua poin mati dari Prancis untuk membuat kedudukan imbang 9-9. Indonesia pun bisa mengamankan keunggulan 11-9 di interval gim kedua. Berikutnya, skor berubah imbang 11-11.

Ruselli mencoba untuk membobol pertahanan Normand. Hasilnya, buah serangan serta pengamatan jeli bisa membuat Indonesia memperbesar keunggulan hingga 17-13.

Satu demi satu, poin dikoleksi Ruselli hingga menyegel match point 20-14. Pada akhirnya, meski sempat kecolongan dua angka dan skor berubah 20-16, satu pukulan terakhir Ruselli yang masuk mampu menutup gim kedua dengan keunggulan 21-16.

Dengan hasil ini, Indonesia mampu menyapu bersih kemenangan 5-0 atas Prancis di laga kedua fase Grup D. Saat berita ini diturunkan, dua wakil lain di Grup D, yakni China dan Malaysia masih bertanding.

Namun, Indonesia bisa dipastikan lolos ke perempat final setelah China unggul 3-1 atas Malaysia. Laga Rabu (23/5) melawan rival terberat; China akan menentukan siapa juara Grup D.

(*)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews