STP Bali Raih 3 Gelar Juara Kompetisi Pariwisata

STP Bali Raih 3 Gelar Juara Kompetisi Pariwisata

(Foto: Balitravelnews.com)

BATAMNEWS.CO.ID, Denpasar – Civitas akademika STP Bali menyabet 3 gelar juara dari sejumlah kompetisi tingkat nasional di Bandung, Jawa Barat.

Tiga gelar juara itu berasal dari Kompetisi Pariwisata Indonesia IX. Event ini diselenggarakan 3-4 Mei 2018, di Bandung.

Ketua SPT Bali Dewa Gede Ngurah Byomantara mengungkapkan, performa positif dimiliki anak didiknya.

“Pencapaian mahasiswa dan mahasiswi STP Bali luar biasa. Sebab, Kompetisi Pariwisata Indonesia IX ini levelnya nasional. Pesaingnya jelas sangat ketat. Tapi, kerja keras anak didik kami akhirnya bisa membuahkan hasil positif,” kata Byomantara, Selasa (15/5/2018).

Total ada lima kategori lomba yang diikuti. Ada Photography, Computer Reservation System, Guiding Contest, Tour Package dan Travel Writing. Turun di semua kategori, STP Bali pun membawa pulang status juara melalui Guiding Contest, Photography, dan Computer Reservation System (Kompetisi SABRE).

Di kategori Guiding Contest, juara diraih Febrian Rizaldibrata (MBP/Semester 2). Lalu, posisi tiga dikunci oleh Febriola Dwi Parmayanti (MBP/Semester 2).

Sukses juga dibukukan Dinda Okta Kirana (MBP/Semester 6) yang menjadi juara area Photography. Gelar juara juga dibawa Ni Made Wiasih Dewi (MBP/Semester 4) untuk Computer Reservation System.

“Kami tentu bangga punya anak didik berprestasi seperti mereka. Sebab, mereka bisa mengaplikasikan apa yang sudah diajarkan di kampus. Mereka juga mau mengeksplor berbagai potensi yang dimiliki,” ujarnya lagi.

Selain juara perorangan, STP Bali juga membawa pulang gelar beregu Kompetisi Pariwisata Indonesia IX. Yaitu runner up kompetisi Tour Package.

Tim ini berisi Ni Putu Sridewi, Wayan Cakrawijaya, dan Linda Kumala Dewi. Kesemuanya dari MBS dan semester 6.

Kategori lomba terakhir yang bisa dibanggakan adalah Travel Writing. I Gusti Agung Ayu Wulandari (MBP/Semester 6) bisa meraih posisi tiga di kategori ini. 

Tidak saja di Kompetisi Pariwisata Indonesia IX, STP Bali juga sukses di panggung The 4th Mixology Competition STP NHI Bandung. Digelar 11-12 Mei, sukses juga diraih oleh anak didik STP Bali.

Bertanding di Highlight Bartending Competition 2018, status runner up diraih Nengah Joly Artawan. Kepiawaian skill jadi bartender anggota civitas akademika ADH/Semester 2 ini memang paten. 

Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan Kemenpar Rizki Handayani mengapresiasi prestasi itu. Menurutnya, penghargaan layak diterima STP Bali karena mampu mencetak generasi muda handal.

“Berbagai prestasi yang diraih anak didiknya menjadi bukti kualitas STP Bali. Kondisi ini tentu bagus, apalagi posisi STP ini ada didestinasi terbaik dunia. Semoga mereka bisa makin memajukan pariwisata di Bali dengan karya-karya yang bagus,” kata Kiki, sapaan Rizki Handayani.

Pariwisata Bali memang terus bergairah. Sepanjang Februari 2018, kunjungan wisman tumbuh 26,35% atau riilnya 452.423 orang. Rapor positif sektor pariwisata berimbas pada penyediaan lapangan kerja. Angka pengangguran di Bali turun 0,42% di awal tahun. 

Menteri Pariwisata Arief Yahya menerangkan, inovasi dan upgrade kemampuan harus diterus dilakukan kalangan civitas akademika STP Bali.

“Progress positif memang terus dibukukan pariwisata Bali. Kami berharap, dengan dukungan kualitas dari STP Bali maka performansi pariwisata akan terus naik. Ini juga menjadi tanggung jawab mereka. Untuk itu, mereka harus tetap bekerja keras mengasah kualitas dengan belajar. Sebab, tantangan yang dihadapi oleh pariwisata Bali juga berkembang,” ujarnya. 

(adv)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews