Penemuan Mayat

Mayat Disebut Bernama Anton, Ketua DPC Gema Minang: Anton Ternyata Masih Hidup

Mayat Disebut Bernama Anton, Ketua DPC Gema Minang: Anton Ternyata Masih Hidup

Ilustrasi

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Penemuan mayat di pantai Melawa Kec. Belakangpadang, Batam, Kepulauan Riau, ternyata bukan Anton seperti identitas yang ditemukan di dompet mayat tersebut.

Justru Anton yang disebut warga Sei. Pimping, Padang Gelugur, Pasaman, Sumbar ternyata masih hidup.

Dompet berisi KTP itu berada di sakut mayat di celana bagian kanan belakang. Saat ini pemilik KTP berada di di Pulau Rupat, Dumai, Pekanbaru.

"KTP yang ditemukan pada mayat itu, hilang empat bulan lalu. Pemiliknya sudah membuat laporan kehilangan dua minggu lalu dan dia (Anton) sehat walafiat," kata Sersan Sarwadi, Babinsa Sei. Pimping, saat dihubungi via telepon oleh Ketua DPC Gema Minang Kecamatan Sekupang , Minggu (5/4/2015).

[Baca juga: Ini Reaksi Rawiyah saat Temukan Mayat di Pantai Melawa Belakangpadang]

Namun, Akmal menambahkan, ia belum dapat menghubungi Anton dan keluarganya.

"Saya sendiri juga belum dapat menghubungi si Anton atau keluarganya mengenai kejadian ini," ujarnya di RSOB Sekupang, Batam, Kepulauan Riau.

Seperti diketahui, mayat yang sebagian tinggal kerangka itu ditemukan seorang warga Belakangpadang, Rawiyah (66), Sabtu 4 April lalu. 

Mayat menggunakan kaos dalam putih dan celana gunung panjang warna hitm, dengan diperkirakan tinggi 170 centimeter.

 

[alf]

 
 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews