Derita Nenek Aminah Saat Rumah Ludes Terbakar, lalu Tersambar Api

Derita Nenek Aminah Saat Rumah Ludes Terbakar, lalu Tersambar Api

Seorang petugas kepolisian melihat lokasi kebakaran (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Seorang nenek berusia 69 tahun, Aminah, tak menyangka, Senin (12/3/2018), menjadi hari nahasnya. Kebakaran di Kampung Parit Singgarang sekitar pukul 11.15 WIB membuat punggungnya dijilati api.

Kebakaran di Kampung Parit Singgarang Dusun 2, RT 02 RW 04 Desa Sungai Ungar Utara, Kecamatan Kundir Utara, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, itu ikut menghanguskan rumah milik Aminah.

Ironinya ia tinggal seorang diri dan sebatang kara. Api meratakan bangunan rumah hingga rata dengan tanah.

“Iya, kemarin kejadiannya siang. Rumah milik ibu Aminah ludes terbakar,” ujar Kapolsek Kundur Utara/Barat, AKP Eddi Suryanto, saat dikonfirmasi, Selasa (13/3/2018).

Kebakaran terjadi setelah ia membersihkan rumah dan beranjak ke parit beberapa meter di depan rumahnya.

Saat Aminah berada di Parit, api yang tidak belum tau asalnya dengan cepat membakar dan meratakan bangunan yang masih terbuat dengan kayu dan rumbia.

“Ketika itu api sudah membesar. Rumah korban terbuat dari papan kayu dan rumbia,” ujar Eddi.

Saat api membesar itu, api menyambar sepeda motor, dan seketika meledak.

Ledakan itulah yang kemudian menjadi malapetakan bagi Aminah. Api hidup di punggungnya.

“Beruntung luka bakarnya tidak fatal,” ujar Eddi. Tidak ada harta benda yang bisa diselamatkan dari kebakaran tersebut. 

Semuanya telah menjadi arang, dan bangunan rumah rata dengan tanah.

Polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut, bahkan pihak kepolisian belum bisa menduga asal dari mana api berasal.

“Kita belum bisa mengetahui, masih diselidiki. Korban juga belum bisa diminta keterangan, karena masih trauma dan dalam pengobatan,” kata AKP Eddi.

(edo)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews