Begini Suasana Terakhir Dua Kubu Sopir Taksi di Harbour Bay yang Siap Bentrok

Begini Suasana Terakhir Dua Kubu Sopir Taksi di Harbour Bay yang Siap Bentrok

Ratusan sopir taksi berkumpul dan nyaris bentrok (Foto: Yude/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Ratusan driver taksi online dengan taksi konvensional di Harbourbay, Batu Ampar, Batam, semakin memanas, Senin (12/3/2018) sekitar pukul 20.00 WIB.

Kedua kubu sudah dalam posisi siap bentrok. Kedua kubu hanya terpisah ruas jalan. Mereka sudah saling memprovokasi. 

Dari pantauan batamnews di lapangan, kubu taksi online online mendominasi jumlah masa, karena tergabung dari taksi dan ojek online.

Keadaan sempat memanas, dikarenakan kubu taksi konvensional sempat menahan salah satu driver online. Beruntung puluhan petugas berhasil mengamankan kedua kubu.

“Bubar kalian, bubar!” ujar seorang petugas kepolisian.

Teriakan itu pun dibalas dengan driver taksi konvensional. “Itu gojek lempar batu ke kami pak, itu pak orangnya,” teriak mereka sambil menunjuk ke arah driver taksi online.

Seakan tidak terima melihat temannya diambil, ratusan driver online maju. Namun juga dihadang oleh petugas.

“Mereka mukul teman kami pak,” balasnya.

Akibat kerusuhan tersebut, petugas terpaksa membubarkan masa dengan mobil water canon sambil menembakkan air ke arah para driver.

Sampai saat ini, keadaan di lokasi kejadian masih siaga. Wakapolresta Barelang, AKBP Mudji langsung turun untuk membubarkan masa.

Diketahui sebelumnya, menurut keterangan saksi, Yogi kepada batamnews mengatakan bahwa salah satu driver taksi online ditangkap pleh driver taksi konvensional di luar kawasan Harbourbay.

Hal itu dibenarkan oleh ketua DPD Asosiasi Driver Online Kepri, Sopandi. Ia mengatakan bahwa benar salah satu drivernya ditangkap sekitar pukul 19.00 WIB tadi. Namun saat ini sudah dibebaskan.

“Sudah kita pastikan aman, sekarang sudah keluar,” kata dia. 

Saat ini pihaknya akan melakukan mediasi dengan pihak Polresta Barelang terkait kasus ini. Ia berharap pihak kepolisian tegas menaggapi masalah ini.

(yud)

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews