Ini Daftar Nama Bakal Calon Bupati Karimun yang Kembalikan Formulir Partai

Ini Daftar Nama Bakal Calon Bupati Karimun yang Kembalikan Formulir Partai

BATAMNEWS.CO.ID, Karimun - Lima bakal calon Bupati Karimun sudah mengembalikan formulir pendaftaran ke partai DPC Hanura dan Gerindra hingga Kamis lalu. Kelimanya adalah Aunur Rafiq, Raja Usman, Rocky Marciano Bawole, Abdul Malik, Zaizulfikar.

'Kemarin, sudah lima kandidat yang mengembalikan formulir pendaftaran. Dan kelimanya ada calon Bupati, sedangkan Aunur Rafiq sudah dua pekan lalu yang diwakili oleh Muhiri mengembalikan formulir,' jelas Ketua Tim Penjaringan DPC Gerindra Kabupaten Karimun, H Darwis, kemarin. 

Pengembalian formulir yang dibuka sekitar pukul 13.30 WIB, diawali oleh Zaizulfikar kader partai Gerindra yang juga anggota DPRD Karimun dengan diiringi ratusan pendukung, serta dimeriahkan oleh kesenian kompang dan barongsai. Selanjutnya, kandidat yang percaya diri R Usman mengembalikan formulir tanpa diiringi pendung. 

Disusul kader PKB yang juga anggota DPRD Kepri, Rocky Marciano Bawole dan kader partai Gerindra yang juga anggota DPRD Karimun, H Zainuddin Ahmad (Kepdin-red) mereka diiringi dengan oleh pendukung masing-masing.

Dan terakhir sekitar pukul 15.00 WIB, Abdul Malik mengembalikan formulir bersama berkas visi dan misinya.

'Kemarin, sudah lima kandidat yang mengembalikan formulir pendaftaran. Dan kelimanya ada calon Bupati, sedangkan Aunur Rafiq sudah dua pekan lalu yang diwakili oleh Muhiri mengembalikan formulir,' jelas Ketua Tim Penjaringan DPC Gerindra Kabupaten Karimun, H Darwis.

Menurut Darwis setelah rapat koordinasi cabang, keenam kandidat akan diseleksi oleh DPP Gerindra. Menurutnya paling lambat pada bulan depan.

Sementara itu Ketua DPC Gerindra Kabupaten Karimun, M Yunus mengatakan, apapun keputusan dari DPP Gerindra harus diterima dengan lapang dada bagi para kandidat. Dan bagi yang tidak terpilih jangan berkecil hati, itulah namanya demokrasi.

Terpisah, Yusriana Susanti, tim ferivikator DPC Hanura Kabupaten Karimun mengatakan yang baru mengembalikan formulir pada hari yang sama.

Pertama Abdul Malik, dengan formulir yang dipilih sebagai calon Bupati Karimun dan kedua Zaizulfikar kader partai Gerindra yang mengembalikan formulir menjadi Bupati dan Wakil Bupati Karimun.

 

[yon]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews