Pengaspalan Jalan Senempek Sudah Masuk APBD 2018

Pengaspalan Jalan Senempek Sudah Masuk APBD 2018

Jalan menuju Dusun Senempek Desa Limbung Kecamatan Lingga Utara Kabupaten Lingga Kepulauan Riau yang belum diaspal (Foto: Ruzi/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Lingga - Komisi II DPRD Lingga bidang Pembangunan, Pertanian dan Perikanan menilai, ruas jalan menuju Dusun Senempek Desa Limbung Kecamatan Lingga Utara Kabupaten Lingga Kepulauan Riau sangat perlu dilakukan peningkatan dan pengaspalan.

Anggota Komisi II DPRD Lingga Sui Hiok mengaku, sepengetahuannya jalan Senempek tersebut sudah masuk pada APBD Lingga tahun 2018.

"Kalau perhubungan tidak dibidang Komisi II, tapai kalau jalan itu, kalau tak salah sudah masuk APBD 2018," ujarnya kepada batamnews.co.id, Rabu (27/12/2017).

Dia mengatakan, sesuai dengan jumlah penduduk dan akses perkembangan ekonomi masyarakat, jalan menuju Dusun Senempek memang sangat diperlukan.

"Ya, yang jelas kita minta pemerintahan, khususnya di Dinas Pekerjaan Umum agar menyusun pembangunan yang merata di 10 kecamatan yang ada, dan khusus desa yang wilayahnya masih luas harus mendapatkan perhatian serius, jangan hanya mengandalkan anggaran dana desa," kata dia.

Sebagaimana diketahui, sejak pertama kali dibuka pada tahun 2006 lalu, akses jalan darat menuju Dusun II Senempek Desa Limbung Kecamatan Lingga Utara lebih kurang sepanjang 3 km tersebut tak kunjung diaspal.

Ruas jalan yang saat ini masih tanah merah dengan sedikit bebatuan tersebut kini menjadi jalan satu-satunya bagi warga setempat menuju pusat ibu kota kabupaten ini.

Jika hujan turun, sejumlah titik jalan mulai digenangi air dan lumpur. Para pengendara harus ekstra hati-hati kalau tidak ingin jatuh. 

(ruz)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews