Suara Misterius di Langit Batam, Ini Respons Pihak Bandara Hang Nadim

Suara Misterius di Langit Batam, Ini Respons Pihak Bandara Hang Nadim

Ilustrasi gelombang suara (Foto: Ist)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Suara misterius yang menggema dan menggelegar di langit-langit Batam, Kepulauan Riau, belum terungkap. Pihak Bandara Hang Nadim Batam juga tak menemukan apa-apa terkait suara tersebut.

"Tidak ada," ujar Suwarso, General Manager BUBU Bandara Hang Nadim Batam ketika dikonfirmasi batamnews.co.id, Selasa (26/12/2017).

Suwarso mengatakan akan melakukan konfirmasi lagi kepada pihak terkait di bandara untuk memastikan asal suara tersebut.

Sementara itu sejumlah warga Batam di sejumlah wilayah seperti Batam Centre, Bengkong, Jodoh, Batu Ampar, Baloi, serta di kawasan Nagoya juga merasakan dan mendengar hal yang sama.

Suara tersebut mirip petir tapi bukan petir. Pasalnya pagi ini terbilang cukup cerah. Matahari bersinar terik.

Ada yang mengira itu pesawat tempur, dan ada juga yang mengira petir. Tapi tak sedikit yang menduga itu suara-suara aneh yang belum pernah terdengar sebelumnya.

"Tapi sepertinya bukan suara petir," ujar seorang warga. Seorang warga Batam juga menyebutkan sudah dua kali mendengar suara serupa. "Beberapa minggu yang lalu juga dengar di Bengkong," ujar seorang warga.

(snw)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews