Ribuan Orang Tanda Tangan Petisi untuk Wali Kota soal Transportasi Online

Ribuan Orang Tanda Tangan Petisi untuk Wali Kota soal Transportasi Online

Petisi warga Batam ke Wali Kota Batam soal larangan transportasi online di Batam (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Sebuah petisi online meminta kepada  Dinas Perhubungan Kota Batam untuk mencabut larangan ojek online muncul disitus change.org.

Secara spesifik di dalam petisi tersebut dituliskan sebuah gambaran perlunya aplikasi Gojek untuka Kota Batam. Petisi yang digagas oleh Rosa Lina itu ditujukan kepada Walikota Batam dan Kementerian Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Dalam petisinya Rosa menuliskan, bahwa tranportasi online tidak hanya membantunya dalam transportasi, namun juga untuk memesan makanan dan mengirim barang. 

"Ojek konvesional yang ada belum tentu mau melakukan hal-hal tersebut," ujarnya. 

Hingga Jumat (6/10/2017) sore petisi online tersebut sudah ditanda tangani 2049 pendukung. 

Polemik transportasi berbasis online terus mengelinding seperti bola salju. Permasalahannya semakin rumit. 

Terakhir Selasa (3/10/2017) lalu kantor Gojek yang ada di Batam ditutup paksa oleh dinas perhubungan Kota Batam. Sampai saat ini kantor tersebut masih dipasang garis kuning dan dirantai. 

(yes)

 


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews