Lion Buka Rute Penerbangan Baru dari Hang Nadim dan Raja Haji Fisabilillah

Lion Buka Rute Penerbangan Baru dari Hang Nadim dan Raja Haji Fisabilillah

kompas.com

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Maskapai Lion Air dan Wings Air (Lion Grup) membuka sejumlah penerbangan baru dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam dan Raja Haji Fisabilillah Tanjungpinang ke berbagai daerah di Indonesia, mulai 25 Juli dan 2 Agustus 2017.

Manajer Distrik Lion Air Group Batam M Zaine Bire di Batam, Kepulauan Riau, Selasa, mengatakan mulai 25 Juli 2017 Wings Air akan melayani penerbangan dari Medan ke Tanjungpinang pukull 15.00 WIB dan dari Tanjungpnang kembali ke Medan pukul 17.25 WIB.

Selanjutnya pada 2 Agustus 2017 Wings Air akan membuka penerbangan dari Pekanbaru-Tanjungpinang pukul 06.20 WIB dan Pekanbaru-Tanjungpinang pukul 18.35 WIB.

"Wings Air pada hari yang sama juga akan membuka penerbangan Tanjungpinang-Batam pada 07.45 WIB dan Batam-Tanjungpinang pada 17.40 WIB. Rute ini sangat pendek dengan waktu penerbangan kurang dari 30 menit saja. Semua penerbangan menggunakan ATR-72 500/600," kata dia.

Selama ini akses transportasi dari Batam menuju Tanjungpinang hanya melalui jalur laut menggunakan kapal cepat, dengan waktu tempuh sekitar 60 menit. Kapal dari Batam ke Tanjungpinang dan sebaliknya berlayar setiap 15 menit sekali.

"Harapan kami penerbangan ini akan memberikan pilihan lain bagi masyarakat. Karena jadwalnya pagi sebelum kapal mulai melayani penumpang dan sore setelah tidak ada lagi kapal beroperasi," kata Bire.

Selain itu, kata Bire, pada 2 Agustus 2017 Lion Air akan melayani penerbangan dari Bandara Hang Nadim Batam menuju Banjarmasin Kalimantan Selatan.

Penerbangan dari bandara di Banjarmasin menuju Batam pada pukul 17.00 WIB dan selanjutnya, dari Batam menuju Banjarmasin pada pukul 18.45 WIB.

"Pembukaan rute-rute khususnya dari Batam semakin memperkuat posisi Hang Nadim Batam sebagai hub Lion Air untuk wilayah barat Indonesia," kata Bire.

Selama ini, Lion Air Group juga sudah melayani berbagai rute penerbangan dari Bandara Internasional Hang Nadim Batam ke sejumlah kota di Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali hingga ke Sulawesi. ***

Baca artikel menerika lainnya dari ANTARANEWS.com


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews