Walikota Rudi Anjurkan yang Mampu ke Sekolah Swasta

Walikota Rudi Anjurkan yang Mampu ke Sekolah Swasta

Ilustrasi penerimaan siswa baru (foto : ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Penerimaan Peserta didik baru (PPDB) di Batam, Kepulauan Riau masih dalam proses. Walikota Batam, Muhammad Rudi meminta masyarakat menunggu proses tersebut selesai.

Kata Rudi, masih ada beberapa hari lagi hingga PPDB ditutup. "Masih ada 4 hari lagi kan, jadi masih bisa kita selesaikan, pasti bisa terselesaikan," ujar Rudi di Batam Centre, Selasa (11/7/2017).

Ia menjelaskan bahwa belum ada angka yang pasti dari peserta didik yang tidak tertampung untuk sekolah Negeri. Kata dia, nanti langkah yang diambil akan membuat satu kelas dengan terdiri dari 40 peserta didik.

"Satu kelas yang dari 32 orang ditambah 8 orang sehingga nantinya dalam satu kelas ada 40 peserta didik," kata Rudi.

Sehingga ruang kelas baru tidak akan ditambahkan. Dan dapat memenuhi peserta didik yang saat ini sedang membludak dengan adanya penambahan kapasitas peserta didik pada setiap kelas.

Namun Rudi mengatakan bahwa setiap peserta didik yang mampu secara finansial dianjurkan untuk ke sekolah swasta.

"Kalau yang mampu sebaiknya ke swasta aja, dan juga kita sudah berikan insentif kepada guru swasta," kata dia.

 

Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews