Pernah Tersangkut Kasus Judi, Pria Ini Kembali Diringkus Polisi

Pernah Tersangkut Kasus Judi, Pria Ini Kembali Diringkus Polisi

Midi, baju kotak-kotak merah dengan kancing terbuka (foto : Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Jajaran Polresta Barelang meringkus, Tarmizi alias Midi, otak dari keributan yang terjadi di Simpang Dam, Mukakuning, Batam pada 22 Juni 2017 lalu.

Kali ini Midi dibekuk dalam kasus penganiayaan dan penggerakan masa. Sebelumnya pria asal Aceh itu ditangkap karena tersangkut kasus penganiyaan dan perjudian.

Midi ditangkap dirumahnya di daerah Tanjung Piayu, Sei Beduk, Batam pada, Sabtu (1/7/2017) Siang, setelah sempat menghilang usai kejadian tersebut.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Agung Gima Sunarya membenarkan penangkapan tersebut. "Iya, ia (midi) ditangkap dirumahnya siang tadi," kata Kompol Gima, Sabtu.

Dalam peristiwa penyerangan tersebut, dua orang mengalami luka-luka dan satu unit mobil rusak.

Dari informasi yang diperoleh batamnews.co.id, dua kubu telah bersiap untuk saling serang dan cepat diredam oleh pihak kepolisian dan satu kelompok diarahkan ke Polsek.

Namun, tidak semua bergerak ke kantor polisi, ada yang masih bertahan dan menjadi sasaran oleh kelompok yang dipimpin oleh Midi.

"Ada kumpulan masa dari Bengkong di Simpang Dam, kemudian kita meredam dan membawa ke Polsek. Korban ini masih bertahan dan menjadi amukan kelompok Midi," kata Gima.

Pemicu awal penyerangan tersebut terjadi karena masalah asmara. Dimana istri Midi diganggu oleh kelompok yang dari Bengkong, dan terjadilah perkumpulan masa.

"Pengakuan (Midi), istrinya diganggu oleh orang. Tapi bagaimana pun juga, jangan main hakim sendiri, laporkan ke polisi," ujar Gima.

Saat ditangkap, Midi masih berusaha untuk melarikan diri, tapi berhasil diciduk anggota Sat Reskrim Polresta Barelang.

"Dia sempat hendak melarikan diri, tapi berhasil ditangkap anggota. Saat ini ia masih kita minta keterangan dan masih ada beberapa nama yang masih dalam pengejaran," ujar Gima.


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews