Rossi Pede Kembali ke Jalur Perebutan Juara

Rossi Pede Kembali ke Jalur Perebutan Juara

Valentino Rossi juara GP Belanda 2017. (foto: ist/net)

BATAMNEWS.CO.ID, Assen – Pebalap Tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, membuktikan kemampuannya di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu 25 Juni 2017 malam WIB. Start dari posisi empat, The Doctor –julukan Rossi– sukses menjadi juara di Assen.

Meski begitu, Rossi tidak mudah untuk bisa meraih kemenangan tersebut. Meski sempat memimpin balapan cukup laman, nyatanya rider Tim Pramac Ducati, Danilo Petrruci sukses mendekat untuk memberikan tekanan kepada pebalap 38 tahun tersebut.

Tidak hanya itu, bahkan Petrux –julukan Petrucci– beberapa kali sukses menyalip Rossi untuk memperebutkan posisi pertama. Namun, pengalaman pebalap asal Italia itu mampu berbicara banyak sehingga ia sukses menuntaskan balapan sebagai yang tercepat.

Kemenangan tersebut juga menempatkan Rossi ke posisi tiga klasemen sementara pembalap dengan 108 poin, terpaut tujuh angka dari Andrea Dovizioso (Ducati Corse) yang ada di tempat pertama. Tak heran, jika The Doctor merasa kalau peluang menjadi juara dunia tahun ini kembali terbuka, mengingat masih ada banyak balapan di sisa musim.

“Kemenangan juga penting untuk kejuaraan karena sekarang peluang juara dunia kembali terbuka. Kami berhasil meraih banyak poin, tapi terutama setelah balapan yang luar biasa, ini adalah perasaan yang sangat fantastis,” jelas Rossi, seperti dilansir dari Motorsport, Senin (26/6/2017).

(ind)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews