Isu Pimpinan BP Batam Diganti, Apa Kata Walikota Rudi?

Isu Pimpinan BP Batam Diganti, Apa Kata Walikota Rudi?

Walikota Batam, Muhammad Rudi. (Foto: dok. batamnews.co.id)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Walikota Batam, Muhammad Rudi, Selasa (13/6/2017), menyatakan tak tahu menahu tentang isu mutasi di pucuk pimpinan BP Batam. Padahal selama ini, santer beredar cerita tentang disharmonis antara Pemko Batam dan BP Batam.

Bahkan di kalangan penguasaha sampai muncul beragam keinginan. Di antaranya ada mendesak agar BP Batam dibubarkan saja. Keinginan ini, misalnya, disampaikan para pengusaha yang berada di bawah Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Kepri.

Dari Kadin Batam ada yang berharap Kepala BP Batam, Hatanto Reksodipoetro, saja yang diganti. Bahkan, Wakil Walikota Pemko Batam, Amsakar Ahmad, sampai pernah menyebutkan akan ada kabar baik dari BP Batam.

Namun Amsakar  tak dijelaskan kabar baik seperti apa, sehingga muncul spekulasi bahwa ucapan itu sebagai isyarat sebagai rotasi di BP Batam.  Apalagi Gubernur Kepri Nurdin Basirun makin menabuh genderang kencang dengan menyatakan sangat merestui pergantian pucuk pimpinan di BP Batam.

Tentu saja, persoalan ini semua bersimpul pada memanasnya hubungan antara Pemko Batam dan BP Batam. Walikota tak menafikan bahwa ada ganjalan dalam hubungan dua lembaga penentu nasib rakyat Batam itu. Namun, soal reposisi pucuk pimpinan di BP Batam ia menyatakan tak tahu.

Padahal ia adalah salah satu anggota Dewan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas (DK-PBPB) Batam. DK-PBPB Batam dipimpin oleh Menteri Koordinador Perekonomian Darmin Nasution. "Saya tak tahu sama sekali. Saya belum pernah diundang rapat terkait masalah itu," kata Rudi.

Rudi juga menolak menilai kinerja BP Batam. "Saya tak berada pada ranah untuk  menilai hal tersebut, semua kewenangan berada pada ketua DK PBPB. Itu pak Darmin (Menko Perekonomian) yang akan menilainya," katanya.

Isu pergantian pimpinan BP Batam sudah bergulir pekan lalu. Bahkan sempat beredar kabar tentang proses pelantikan pimpinan BP Batam yang baru berlangsung Jumat pekan lalu. Namun sampai hari ini, belum ada perubahan apapun di BP Batam.

Saat isu bergulir, misalnya, Hatanto dan para deputi masih santai-santai saja. Bahkan berbuka puasa bersama dengan masyarakat, mereka juga melakukan safari ramadan. Selain itu, mereka juga masih mengunjungi kompleks perindustrian dan berdialog dengan beberapa perusahaan di sana.

Tepat pada hari yang disebut-sebut ada pelantikan pucuk pimpinan yang baru, Hatanto masih menjabat Ketua BP Batam justru melantik salah satu tim olahraga dari BP Batam. Mereka foto bersama, dan video pelantikan beredar di media sosial.  *** (ret)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews