Gelombang Laut Tinggi, Warga Lingga Mudik Imlek Menggunakan Kapal Roro

Gelombang Laut Tinggi, Warga Lingga Mudik Imlek Menggunakan Kapal Roro

Ilustrasi kapal roro

Lingga  - Masyarakat Lingga yang mudik untuk merayakan Imlek tahun ini lebih memilih menggunakan kapal roll on-roll of (roro) dibandingkan feri untuk mudik ke kampung halamannnya.

Masyarakat Lingga memilih menumpang kapal roro untuk mudik mengingat gelombang laut di sekitar perairan Lingga cukup kuat.

Informasi yang dihimpun batamnews.com, tahun ini hanya ada  penambahan kapal feri tujuan Lingga yakni dari Tanjungpinang dan Batam.

Agen kapal feri Ayun mengeluhkan minimnya penumpang yang menggunakan feri untuk mudik Imlek tahun ni. Ayun menuturkan,  jumlah penumpang feri tahun ini menurun bila dibandingkan tahun lalu.

Peningkatan jumlah penumpang, kata dia, hanya 20  sampai 30 persen. Padahal tahun lalu bisa mencapai 100 persen.

"Banyak penumpang yang menggunakan kapal roro, sehingga penambahan kapal hanya satu kali saja. Tahun lalu ada penambahan dua kapal, itupun masih kurang," kata Ayun.

Kabid Angkutan D dan Laut Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga Rahadi mengatakan, jumlah penumpang yang menggunakan kapal roro tidak mengalami peningkatan yang signifikan, hanya 10 persen.

Ia mengatakan, penumpang yang menggunakan roro umumnya  membawa kendaraan. Selain roro, kata dia, masyarakat yang mudik Imlek tahun memiliki banyak pilihan untuk mudik, salah satunya menggunakan pesawat.

 

[jny]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews