Yusril Koto Diperiksa Penyidik Polisi terkait Sanford

Yusril Koto Diperiksa Penyidik Polisi terkait Sanford

Yusril Koto saat diperiksa penyidik polisi (Foto: Edo/Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Ketua LSM Barelang, Yusril Koto, mendatangi Polresta Barelang setelah dipanggil penyidik Unit V Satreskrim Polresta Barelang, pasca laporan perusahaan air minum Sanford atas dugaan pencemaran nama baik.

Yusril Koto menjalani pemeriksaan sejak pukul 10.30 WIB, pada Senin (13/2/2017). Tampak dalam ruangan penyidik, Yusril duduk di hadapan penyidik didampingi oleh sesorang.

Pukul 13.00 WIB, Yusril tampak keluar dari ruang penyidik untuk istirahat makan siang dan salat.

"Saya dari pukul 10 lewat tadi diperikasa, sekarang istrahat dulu, nanti dilanjutkan lagi," kata Yusril Koto, ketika di tanya Batamnews.co.id.

Yusril mengatakan, cukup banyak pertanyaan yang diajukan penyidik. “Banyak pertanyaan yang ditanya oleh penyidik," ucapnya.

Namun, Yusril menambahkan, dirinya tidak pernah melarang bagi siapapun untuk membeli produk Sanford. Dirinya hanya mempertanyakan maksud label di kemasan yang mengatakan mineral.

"Saya tidak pernah melarang untuk membeli. Saya ingin masyarakat cerdas dalam perpikir," kata Yusril Koto.

Setelah istrahat, pemeriksaan terhadap Yusril Koto akan kembali dilanjutkan. Yusril Koto dilaporkan oleh perusahaan air minum Sanford atas dugaan pencemaran nama baik di postingan Facebook.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews