Pihak Trans Batam Larang Pemotor Parkir di Halte Saat Hujan

Pihak Trans Batam Larang Pemotor Parkir di Halte Saat Hujan

Foto: Transkota Batam

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Kota Batam saat tengah dilanda musim hujan. Hampir setiap hari hujan mengguyur. 

Namun kerapnya hujan ini membuat para pengendara motor mencari tempat berteduh yang paling aman. Salah satunya halte bus.

Namun perilaku itu disesalkan pihak bus angkutan umum Trans Batam. Melalui akun media sosial Facebook Transkota Batam mencurahkan kekesalan itu.

“Musim hujan telah tiba, mohon dibantu untuk mengingatkan kepada para pengendara kendaraan roda dua untuk tidak memarkirkan kendaraannya di depan halte pada saat hujan,” tulis akun ofisial resmi Transkota Batam seperti dikutip batamnews.co.id, Kamis (9/2/2017).

Pihak Transkota Batam tidak mempermasalahkan para pengguna jalan tersebut untuk berteduh dari hujan, namun tidak memarkirkan kendaraan di depan halte. 

“Kami persilakan untuk berteduh, namun tolong dibantu pengguna jasa kami untuk dapat menjangkau halte, terutama pada saat naik dan turun dari bus ke halte,” tulisnya.

Jadi Anda masih mau parkir di depan halte?

 

[snw]


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews