Ini Pengakuan Wira Pranata Usai Habisi Nyawa Temannya di Jodoh

 Ini Pengakuan Wira Pranata Usai Habisi Nyawa Temannya di Jodoh

Wira Pranata, tersangka pembunuhan di Jodoh ditahan di Polsek Lubukbaja. (foto: edo/batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Wira Pranata Ginting (32) nekat menghabisi nyawa Erik Nasutian alias Ucok (32), lantaran sakit hati dan dendam karena sering dilecehkan dan dihina di depan orang ramai.

Pelaku yang sama-sama bekerja sebagai juru parkir kerap mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan oleh koban.

"Saya sering dimarah-marahi sama dia (korban), dimaki-maki di depan orang ramai. Sebelumnya saya masih tetap mengalah dan diam saja," ungkap Wira Pranata, Rabu (8/2/2017) siang saat gelar ekpos di Polsek Lubukbaja.

Pada pertengkeran pada Senin (6/2/2017) sore membuat pelaku gelap mata dan tidak sanggup membendung rasa sakit hati dan malu.

"Waktu sorenya, saya dilempar-lempar sama dia pakai buah. Juga dikatakan tidak jelas, dia bilang saya pungli," katanya.

Maka pada malam harinya, pelaku mendatangi kamar korban dengan berkobar emosi dan dendam yang tidak terbendung lagi, dan juga telah berniat untuk membunuh korban.

"Saya sudah tidak tahan lagi sama dia. Maka malam itu saya mendatangi dia sudah berniat membunuhnya," ucap pria berbadan gempal tersebut.

Saat menjelang ke kamar korban, pelaku memungut sebuah besi pagar yang sudah berkarat dan dengan besi tersebut ia menghabisi nyawa korban.

"Pas sampai kamar, langsung saya pukul kepalanya. Saya kalap mata karena emosi," akunya di hadapan wartawan dan polisi.

(edo)

 


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews