Syafii Maarif: Alhamdulillah, Jokowi Tak Jadi Lantik Budi Gunawan

Syafii Maarif: Alhamdulillah, Jokowi Tak Jadi Lantik Budi Gunawan

Syafii Maarif. (foto:liputan6)

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak akan melantik calon tunggal Kapolri, Komjen Budi Gunawan (BG). Kepastian itu disampaikan Jokowi kepada Ketua Tim 9, Syafii Maarif.

“Presiden telepon saya, BG tidak jadi dilantik. Alhamdulillah,” kata Syafii kepada sejumlah wartawan di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Rabu (4/2/2015).

Pelantikan Komjen BG dibatalkan menyusul status tersangka yang ditetapkan KPK dalam kasus rekening gendut. Syafii Maarif meminta Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) segera mencari calon pengganti Komjen BG. Jenderal yang akan dicalonkan harus benar-benar bersih dan memiliki rekam jejak yang baik.

Namun, Presiden Jokowi tak memberikan jawaban tegas saat ditanya wartawan saat menghadiri Rakornas BNN di Hotel Bidakara. “Minggu depan saya selesaikan semuanya, (saat ini) ada yang harus diselesaikan dulu, yang harus dirampungkan,” ujarnya.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews