Jangan Lewatkan 5 Drama di Liga Inggris Malam Ini

Jangan Lewatkan 5 Drama di Liga Inggris Malam Ini

Penyerang Chelsea Diego Costa diapit pemain Sunderland. (foto: ist/gettyimages)

BATAMNEWS.CO.ID, London - Delapan pertandingan Liga Inggris akan berlangsung Kamis dinihari, 15 Desember 2016. Lima di antaranya melibatkan tim-tim papan atas Liga Inggris yang sedang berebut ke puncak klasemen.

Berikut ini rinciannya.

- Sunderland vs Chelsea (Kamis pukul 02.45)
Ini kesempatan bagi Chelsea untuk melesat dalam perburuan gelar. Pesaing terdekatnya, Arsenal, baru dikalahkan Everton 2-1. Karena itu, bila menang dalam laga ini, Chelsea bisa melebarkan jarak menjadi 4 poin dengan The Gunners. The Blues juga mengejar kemenangan kesepuluh secara beruntun di Liga Inggris.

- Middlesbrough vs Liverpool (Kamis pukul 02.45, disiarkan beIN Sports 2)
Liverpool baru saja mengalami dua kemunduran besar setelah dikalahkan Bournemouth 4-2 dan ditahan West Ham 2-2. Kini The Reds berada di posisi ketiga dengan nilai terpaut 6 dari Chelsea. Kiper Loris Karius akan menjadi sorotan dalam laga ini setelah tampilan buruknya dianggap sebagai biang keterpurukan Liverpool dalam dua laga terakhir.

- Crystal Palace vs Manchester United (Kamis pukul 00.00, beIN Sports 1)
MU akan mengejar kemenangan ketiga secara beruntun di kandang Palace. Tim itu kini berada di posisi keenam dengan nilai 24, tertinggal 14 poin oleh Chelsea. Palace sendiri berada di urutan ke-15 dengan nilai 15.

- Manchester City vs Watford (Kamis pukul 03.00, beIN Sports 3)
City perlu bangkit setelah gagal menang dalam tiga laga terakhirnya, termasuk ditekuk Leicester 4-2 pada minggu lalu. Pelatih Josep Guardiola disorot karena dianggap terlalu memaksakan skema permainan yang tak dipahami para pemainnya. City kini berada di posisi keempat klasemen dengan nilai 30. Sedangkan Watford berada di urutan kesembilan dengan nilai 21.

- Tottenham Hotspur vs Hull City (Kamis pukul 03.00)
Tottenham benar-benar kehilangan konsistensinya. Dalam empat laga terakhir, klub itu dua kali dikalahkan lawan, termasuk dihajar MU 1-0 pada laga terakhirnya. Kini Spurs berada di posisi kelima dengan nilai terpaut 3 dari City yang ada di atasnya. Sedangkan Hull di posisi ke-19 dengan nilai 12.

(ind/bbs)


Komentar Via Facebook :

Berita Terkait

close

Aplikasi Android Batamnews