Misteri Penemuan Tengkorak Manusia di Hutan Sei Temiang

Misteri Penemuan Tengkorak Manusia di Hutan Sei Temiang

Pihak kepolisian saat melakukan olah TKP penemuan tulang belulang di hutan Sei Temiang, Batuaji, Batam, Oktober lalu (Foto: Batamnews)

BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Polisi masih terus menyelidiki temuan tengkorak manusia di hutan Sei Temiang, pada Selasa 25 10/2016) lalu. Tulang belulang itu berserakan.

Hingga saat ini identitas tengkorak tersebut belum diketahui. 

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian mengatakan, bahwa pihaknya masih terus melakukan penyelidikan.

"Kita masih melakukan penyelidikan," kata Memo, Jumat (2/12/2016) melalui pesan singkat kepada wartawan.

Sementara itu, hasil tes yang dilakukan, tidak adanya tanda kekerasan yang tertinggal pada tulang belulang yang ditemukan.

“Dari hasil pemeriksaan, tidak ada tanda kekerasan," ucap Memo.

Kemudian, sampai saat ini, polisi juga belum menerima laporan kehilangan dengan ciri-ciri pakaian yang ditemukan.

"Belum ada laporan orang hilang, dalam temuan ini," ujar Memo.

Diduga, tulang belulang tersebut merupakan tulang seorang wanita, sebab dari lokasi juga ditemukan pakaian perempuan yang diduga milik korban.

Belum diketahui apakah tulang belulang itu korban pembunuhan atau ada sebab lain.

 

[edo]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews