Polwan-polwan Cantik Ini Rogoh Dompet Bantu Pencari Suaka

 Polwan-polwan Cantik Ini Rogoh Dompet Bantu Pencari Suaka

Polwan-polwan di Batam membantu para pencari suaka di Batam Centre. (foto: jim/batamnews)


BATAMNEWS.CO.ID, Batam - Sejumlah polisi wanita (polwan) yang tergabung dalam patroli Batara Biru Engku Putri Batam Centre membagikan bantuan berupa bahan makanan dan alat-alat mandi kepada para pencari suaka di Taman Aspirasi Batam Centre pada Selasa (20/9/2016) sore.

Polisi wanita yang terdiri anggota Sabhara, Polantas, Pelopor dan Reskim mendatangi para imigran yang selama ini dijadikan sebagai tempat perkemahan para pencari suaka.

"Bantuan ini kita berikan sebagai bentuk perhatian anggota polisi wanita Batara Biru Engku Putri yang bertugas patroli di wilayah hukum Batam Centre dan semua anggota polwan yang hadir merupakan gabungan yang bertugas di wilayah ini," ujar Bripda Rischa anggota pelopor Brimob Polda Kepri.

Rischa menuturkan, bantuan ini merupakan dana pribadi yang dikumpulkan oleh anggota polwan sebagai bentuk kepeduliab atas kehidupan para pengungsi.

"Kita saweran dari dompet teman-teman polwan untuk kita belikan makanan dan alat-alat mandi," ujar Rischa.

Rischa menambahkan, ini sudah kedua kalinya polisi wanita yang bertugas di Batam Centre membantu para pencari suaka yang sebagian besar berasal dari Timur Tengah tersebut.

(jim)


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews