Musibah Pompong Maut

5 Penumpang Pompong Maut Masih Hilang

5 Penumpang Pompong Maut Masih Hilang

Suasana tenggelamnya kapal pompong di perairan antara Tanjungpinang dan Penyengat Kepulauan Riau (Foto: Istimewa)

BATAMNEWS.CO.ID, Tanjungpinang - Sebuah pompong berisi penumpang tujuan ke Penyengat dari Tanjungpinang tenggelam di tengah laut, Minggu (21/8/2016) sekitar pukul 09.30.00 WIB. Dikabarkan ada 10 orang yang ditemukan tewas.

Namun lima orang lagi masih dinyatakan hilang. 

Korban tewas ditemukan sekitar pukul 10.30 WIB. Para korban berusia rata-rata di berusia di atas 30 tahunan.

 

Baca juga:

Tragis! 8 Orang Korban Pompong Maut Ternyata Satu Keluarga

Calon Pengantin Ikut Jadi Korban Tewas Pompong Maut di Tanjungpinang

 

Menurut informasi yang dihimpun, di pompong tersebut terdapat 17 penumpang. 

Satu orang pengemudi pompong, 2 anak-anak, serta 14 orang dewas.

"Yang sudah ditemukan 10 dewasa, 2 anak-anak. Meninggal dunia 10 orang," ujar sebuah sumber di kepolisian.

Sedangkan yang belum ditemukan atau hilang ada 5 orang.

 

[snw]


Komentar Via Facebook :
close

Aplikasi Android Batamnews